Panbers

Persib Bandung Diterpa Masalah sebelum Berjumpa Dewa United

Sabtu, 25 Nov 2023 21:54
    Bagikan  
Persib Bandung Diterpa Masalah sebelum Berjumpa Dewa United
Persib.co.id

Pelatih Bojan Hodak ragu Rachmat Irianto (kiri) bisa tampil untuk Persib Bandung melawan Dewa United pada Minggu, 26 November 2023.

INDONESIATREN.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengaku sedikit terkendala selama masa persiapan menghadapi Dewa United.

Persib Bandung berhadapan dengan Dewa United dalam pertandingan Liga 1 pekan ke-20 pada Minggu, 26 November 2023.

Laga itu bergulir di kandang Dewa United di Stadion Indomilk Area, Tangerang.

Pelatih asal Kroasia itu mengaku memiliki sedikit kendala karena pemain andalannya kemungkinan tidak bisa tampil pada laga besok.

Baca juga: Hadapi Dewa United, Pemain Persib Bandung Ogah Anggap Remeh

Dia berujar, kebugaran Rachmat Irianto sepulang membela Tim Nasional (Timans) Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia sedikit menurun.

"Persiapan kami sudah cukup bagus, tapi ada sedikit masalah karena kebugaran Irianto cukup bermasalah," kata Bojan pada Sabtu, 25 November 2023.

Namun Bojan juga menyebutkan, kendala tersebut tidak begitu besar. Lagipula, kata eks juru taktik Johor Darul Ta'zim itu, Dewa United sedang tidak konsisten.

Hingga pekan ke-19, Dewa United bertengger di urutan ke-11 klasemen sementara Liga 1 musim ini.

Baca juga: Viral! Niat Ingin Merayakan Hari Guru Nasional, Balon Gas Meledak di SD Negeri Kota Bekasi

Adapun Persib Bandung masih di atas angin. Marc Klok cs menempati peringkat ketiga dan mengoleksi 35 poin.

"Kita tahu saat ini mereka (Dewa United) di beberapa pertandingan sedang tidak konsisten," ujarnya.

Meski tidak akan mudah untuk meraih poin penuh dari kandang kesebelasan Tangsel Warrior, Bojan percaya Skuad Maung Bandung bisa tampil sebaik mungkin.

"Kita sudah mempersiapkan untuk pertandingan besok dengan maksimal," ungkapnya.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 19-Apr-2025 19:14
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 17-Apr-2025 16:55
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 16-Apr-2025 19:03
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Senin, 14-Apr-2025 14:40
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 13-Apr-2025 15:17
Info Lowongan Kerja
Bakti Sosial di Purwakarta, Kajati Jabar Kunjungi Siswa SLB dan Anak Penderita Thalasemia RSUD Bayu Asih

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 12-Apr-2025 15:57
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 11-Apr-2025 15:26
Info Lowongan Kerja
Rugikan Negara Lebih dari 5 M, 2 Tersangka Korupsi Proyek Jalan di Gorontalo Terancam Hukuman Seumur Hidup

Info Lowongan Kerja

Ragam Kamis, 10-Apr-2025 13:37
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Rabu, 9-Apr-2025 15:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 8-Apr-2025 19:58
Info Lowongan Kerja
Data Tanah Indogrosir Makassar Diduga Palsu, Pengacara Ahli Waris Tjoddo: “Kosongkan Lahan Kilometer 18”
“An Evening With New Panbers”: Bukti Eksistensi “Panjaitan Bersaudara” di Dunia Musik Indonesia

Info Lowongan Kerja

Ragam Sabtu, 5-Apr-2025 08:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Jumat, 4-Apr-2025 09:36
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Selasa, 1-Apr-2025 07:50
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Ragam Minggu, 30-Mar-2025 13:26
Info Lowongan Kerja
Alas Hak “Non Identik” dan “Salah Letak”, SHGB 21970 Didudukkan Paksa Indogrosir Makassar di Tanah Tjoddo
Mediasi Batal, Ahli Waris Tanah Tjoddo Keluarkan Pernyataan Sikap: "Kami Segera Menutup Indogrosir Makassar"