INDONESIATREN.COM - Hasil tidak memuaskan diraih Persib tatkala berduel dengan Bali United pada matchday 23 BRI Liga 1 Indonesia 2023-2024.
Dalam laga di Stadion I Wayan Dipta itu, Pangeran Biru berbagi angka 0-0 dengan Pasukan Pulau Dewata tersebut.
Sutradara The Blue Prince, Bojan Hodak, menyentil kepemipinan Adidil Azmi yang menjadi penghakim saat Persib imbang tanpa gol dengan Bali United.
Pria plontos asal Korasia itu tidak puas atas kepemimpinan Adidil Azmi. Pada beberapa momen, selama laga itu, Bojan Hodak terlihat memprotes putusan wasit yang dia anggap merugikan armadanya.
Baca juga: Persib Ditahan Imbang Bali United, Bobotoh Sebut Kurang Greget
Bojan Hodak pun membandingkan kepemimpinan Aidil Azmi dengan Futosi Nakamura, wasit asal Jepang yang menjadi pengadil saat Maung Bandung digebuk Persik 0-2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada pekan 22.
Meksi laskarnya keok oleh Persik, Bojan Hodak menilai kepemimpinan Futosi Nakamura lebih baik daripada Aidil Azmi.
"Kita bisa melihat kepemimpinan wasit dalam dua laga terakhir, siapa yang lebih baik," ujarnya, Bojan Selasa 19 Desember 2023.
Dia berpendapat, di Indonesia, wasit kurang teredukasi. Lain halnya dengan wasit asal Jepang. Dia menilai wasit asal Negeri Matahari Terbit punya wawasan dan pengetahuan tentang regulasi persepakbolaan yang lebih baik.
Baca juga: 29 Pemain Berebut Tempat di Timnas Indonesia, 6 Nama Akan Dicoret
Karenanya, Bojan Hodak meneruskan, jika ingin menjadi jempolan, para wasit wajib berpengetahuan dan beredukasi soal sepak bola secara mumpuni, tidak hanya bermodalkan talenta. (*)