INDONESIATREN.COM - Persib Bandung berpotensi menjamu Persis Solo di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung.
Persib Bandung berjumpa Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2023-2024 pada Minggu, 4 Februari 2024.
Sebelumnya, Persib Bandung sudah berkirim surat pengajuan penggunaan Stadion SJH kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bandung.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bandung Kawaludin mengiyakan bahwa Persib Bandung telah mengajukan penggunaan Stadion SJH.
Baca juga: Tak Cuma Persib Bandung, Ada Beberapa Tim yang Tertarik Bermarkas di Stadion SJH
"Iya betul kita sudah menerima surat dari Persib Bandung untuk menggunakan Stadion SJH," kata Kawaludin saat dikonfirmasi wartawan pada Selasa, 9 Januari 2024.
Menurut Kawaludin, kesebelasan berjuluk Maung Bandung mengajukan penggunaan Stadion SJH sebanyak enam pertandingan, termasuk kontra Persis.
"Mereka meminta izin enam pertandingan, dari tanggal 4 Februari 2024," kata dia.
Dia mengaku, mendukung Pangeran Biru bermarkas di Stadion SJH. Namun demikian, harus ada rekomendasi juga dari pihak kepolisian.
Baca juga: Tak Cuma Persib Bandung, Ada Beberapa Tim yang Tertarik Bermarkas di Stadion SJH
"Kalau prinsipnya kita mendukung Persib bermarkas di SJH, tapi untuk izin itu dari kepolisian kita hanya rekomendasi kalau lapangan tidak ada masalah," ucapnya.
Pasalnya, Kawaludin berujar, itu sudah menjadi prosedur keamanan, mengingat Stadion SJH sudah berstandar FIFA, sehingga tidak ada pembatasan antara lapangan dan penonton.(*)