INDONESIATREN.COM - Liverpool membungkam Fulham 2-1 dalam Semifinal Leg 1 Carabao Cup 2023-2024.
Pertandingan Liverpool vs Fulham berlangsung di Anfield Stadium pada Kamis, 11 Januari 2024 dini hari WIB.
Liverpool sempat tertinggal oleh gol Willian pada menit ke-19. Namun mereka membalikan keadaan berkat Curtis Jones (68') dan Cody Gakpo (71').
Hasil ini menjadi modal penting bagi Liverpool untuk melakoni semifinal kedua nanti.
Jalannya Pertandingan
Tuan rumah The Reds terus menekan melalui serangan-serangan kepada Fulham. Namun Willian cs mampu meredam serangan Liverpool.
Alih-alih begitu, Fulham yang justru menggetarkan gawang Liverpool kawalan Caoimhin Kelleher pada menit ke-19.
Sepakan keras Willian tak mampu digagalkan Kelleher. Hingga paruh pertama berakhir, keunggulan sementara Fulham bertahan.
Pada paruh kedua pertandingan, Ryan Gravenberch memperoleh peluang. Ia mencari ruang tembak, dan melepaskan tendangan keras di luar kotak penalti, tetapi masih jauh dari sasaran.
Jones mengubah papan skor menjadi 1-1 pada menit ke-68. Tidak berselang lama Gakpo membawa Liverpool berbalik unggul 2-1 pada menit ke-71.
Fulham yang akhirnya tertinggal mereka langsung mencoba menekan The Reds. Namun, serangan mereka masih bisa digagalkan pertahanan Liverpool.
Tidak ada lagi gol tambahan hingga masa injury time. Liverpool pun keluar sebagai pemenang.(*)