INDONESIATREN.COM - Stefano Beltrame mengaku menikmati menu pelatihan berat yang diberikan pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.
Bojan memberikan menu pelatihan level berat bagi anak asuhnya seusai masa libur selama hampir tiga pekan.
Meski berat, Beltrame mengaku menikmati menulatihan yang diberikan Bojan. Bagaimanapun, dia harus menjalaninya agar tetap siap.
"Iya memang ini latihan yang berat dan sulit tapi kita harus lakukan dan kami siap," kata Beltrame di Stadion Sidolig, Kota Bandung pada Rabu, 17 Januari 2024.
Baca juga: Proses Adaptasi bersama Persib Bandung Lancar, Stefano Beltrame Siap Lawan Persis Solo
Selama berlibur di kampung halamannya, Italia, Beltrame tetap menjalani rutinitas pelatihan. Untuk itu, dia tidak terlalu kewalahan saat menjalani pelatihan.
"Memang cukup berat, tapi selama liburan di Italia, saya tetap melakukan latihan mandiri jadi tidak begitu kewalahan," ucapnya.
Mantan pemain Juventus itu menyebut, sesi pelatihan yang dipimpin Bojan cukup baik untuk mengembalikan kondisi fisik pemain Persib Bandung.
"Iya, latihan seperti ini sangat bagus bagi saya untuk mengembalikan kondisi fisik saya," ucapnya.
Baca juga: Profil Buya Syakur, Ulama Kharismatik Asal Indramayu yang Meninggal Dunia Hari Ini
Sesi pelatihan ini sebagai persiapan Persib Bandung sebelum berjumpa Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2023-2024.
Pertandingan tersebut bergulir di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung pada Minggu, 4 Februari 2024.(*)