Panbers

Benarkah Gempa Sumedang Picu Pergerakan Sesar Lembang? Ini Penjelasan BMKG

Teritori
Rabu, 3 Jan 2024 15:59
    Bagikan  
Benarkah Gempa Sumedang Picu Pergerakan Sesar Lembang? Ini Penjelasan BMKG
BMKG

Gempa bumi mengguncang Sumedang, Jawa Barat dan sekitarnya pada Minggu, 31 Desember 2023. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat ada tiga kali gempa di waktu menjelang malam tahun baru tersebut.

INDONESIATREN.COM - Berseliweran informasi yang menyebutkan bahwa Gempa Sumedang bisa memicu pergerakan Sesar Lembang dan berpotensi terjadi gempa bumi berkekuatan magnitudo 9.

Apalagi, sejak malam tahun baru, hingga awal tahun, Sumedang pun sudah beberapa kali diguncang gempa.

Menanggapi hal tersebut, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) angkat bicara. BMKG menegaskan informasi tersebut keliru.

Kepala BMKG Kota Bandung Teguh Raya menyebutkan bahwa Gempa Sumedang dengan Sesar Lembang tidak berkaitan.

Sehingga, kata Teguh, informasi yang menyebutkan bahwa Gempa Sumedang akan memicu pergerakan Sesar Lembang tidak benar.

"Saya harap masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan berita hoaks," kata Teguh saat dikonfirmasi, Rabu, 3 Januari 2024.

Namun dia juga menyebutkan potensi Sesar Lembang bergerak memang bisa terjadi kapan saja.

"Untuk memastikan informasi yang bisa dipertanggungjawabkan, bisa di laman BMKG atau media sosial resmi," ujarnya.

Dia juga berharap masyarakat tidak mudah termakan oleh berita hoaks dan selalu melakukan kroscek terhadap informasi yang di dapat.

"Jangan panik namun tetap waspada dengan potensi gempa yang mungkin terjadi," ucapnya.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja