Komunitas HDCI Tasikmalaya Target Bagikan 5.000 Paket Nasi Boks Selama Ramadan

Senin, 18 Mar 2024 10:00
    Bagikan  
Komunitas HDCI Tasikmalaya Target Bagikan 5.000 Paket Nasi Boks Selama Ramadan
Istimewa

Komunitas Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Tasikmalaya mengisi bulan ramadan dengan berbagai aksi sosial, salah satunya dengan membagikan ribuan paket takjil dan nasi boks.

INDONESIATREN.COM - Komunitas Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Tasikmalaya mengisi bulan ramadan dengan berbagai aksi sosial, salah satunya dengan membagikan ribuan paket takjil dan nasi boks.

Komunitas motor gede (moge) ini, akan membagikan sebanyak 5.000 paket nasi kotak beserta takjil dan 500 paket sembako selama bulan ramadan.

Pada hari pertama Ramadan saja, HDCI Tasikmalaya mulai membagikan paket nasi boks kepada warga di Area Taman Kota Tasikmalaya. Ratusan warga nampak antusias saat mengantre pembagian nasi boks, yang sebelumnya mendaparkan kupon untuk ditukarkan.

Baca juga: Refleksi Pascapemilu 2024 dan Sambut Ramadan, Relawan GibranKu Tasikmalaya Doa Bersama

Ketua HDCI Tasikmalaya Ujang Sudirman mengatakan kegiatan ini sudah rutin digelar setiap tahunnya jika memasuki bulan Ramadan.

Jika Ramadan tahun kemarin para pecinta moge itu membagikan 3.000 paket sembako, tahun ini HDCI Tasikmalaya mematok target bagikan 5.000 nasi boks dan 500 paket sembako.

"Tahun kemarin 3.000 paket sembako ya, Alhamdulillah sekarang meningkat 5.000 nasi boks dan 500 paket sembako. Terima kasih kepada rekan-rekan yang telah berpartisipasi menyalurkan sebagian hartanya, mudah-mudahan Allah membalas dengan kebaikan," kata Ujang Sudirman.

Pada pembagian nasi boks hari pertama bulan Ramadan ini, HDCI Tasikmalaya membagikan sebanyak 168 paket nasi boks beserta kolak untuk takjil berbuka puasa.

Baca juga: Geng Motor Konvoi Ugal-ugalan di Tasikmalaya Ciut Usai Dihalau Personel Brimob

Ratusan paket nasi boks ini akan dibagikan setiap hari selama bulan Ramadan, hingga mencapai target 5.000 paket sampai 30 Ramadan.

"Kalau hari pertama itu kita bagikan sebanyak 167 paket, karena 5.000 dibagi 30 hari.Yang dibagikan adalah nasi kotak dengan kolak. Ini akan dibagikan setiap hari, lokasinya di Taman Kota, di Kodim, di Polres dan tempat keramaian lainnya," ucap Ujang.

Ujang menambahkan, pihaknya sengaja mengatur mekanisme pembagian nasi kotak ini dengan cara membagikan kupon terlebih dahulu. Tujuannya, agar pembagian bisa tertib dan terarah.

"Jadi mekanismenya ini warga dikasih kupon dulu, seperti biasa kita atur biar tertib dan terarahkan. Setelah dibagi kupon, terus warga antre agat tidak kacau," pungkas Ujang.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Bunuh Ibu Kandung Karena Tidak Dibelikan Sepeda Motor, Ini Umur dan Identitas Pelaku Asal Sukabumi
Jajan Makanan Ringan di Warung Dekat Sekolah, 15 Murid SD di Sukabumi Keracunan
Minta Dibelikan Sepeda Motor Tidak Dipenuhi, Anak Bunuh Ibu Kandung di Sukabumi
Resahkan Masyarakat, 30 Preman dan Juru Parkir Liar di Sukabumi Diamankan Polisi
Bongkar Peredaran Narkoba, Polisi Ciduk 3 Pengedar Sabu di Sukabumi
Diduga Digigit Ular Welang Saat Tidur Malam, Bocah Perempuan 3 Tahun di Sukabumi Meninggal
Curi Sepeda Motor 6 Oktober 2023, 2 Terduga Pelaku Akhirnya Ditangkap Polres Sukabumi Kota
Buruh Tolak Pencabutan Status UHC Non Cut Off oleh BPJS Kesehatan Cabang Sukabumi
Pakai Knalpot Modifikasi, 17 Sepeda Motor di Sukabumi Diamankan Polisi
Pungli di Tempat Wisata Sukabumi Saat Libur Akhir Pekan, 1 Warga Ditangkap Tim Saber Pungli
Bus Rombongan SMK Asal Depok Kecelakaan di Subang, 1 Guru, 9 Siswa, dan 1 Warga Lokal Tewas
Ngasih 2 Ribu Tidak Bikin Miskin, tapi Bikin Tukang Parkir Berpenghasilan Lebihi UMP, ini Hitungannya!
Kabar duka: Penyanyi Dangdut Senior Jhonny Iskandar Meninggal Dunia
Rotasi Jabatan di Polres Sukabumi Kota, Kasat Intel dan Kasat Narkoba Diganti
Sejumlah Jabatan Penting di Polres Sukabumi Kota Dirombak
Diduga Korsleting, Mobil Angkutan Umum Terbakar di Kawasan Parungkuda, Sukabumi
Tukang Parkir Kini Dinista, tapi KH Zainuddin MZ Justru Bilang: Orang Paling Tenang Hidupnya itu...
Aktor Senior Spesialis Pemeran “Orang Batak” Dorman Borisman Meninggal Dunia
Keroyok Penjaga dan Rusak Warung Jamu, 2 Pemuda Mabuk di Sukabumi Ditangkap Polisi
Dibuat Konten di Medsos, Duel Antar Pelajar SMP di Sukabumi Tewaskan 1 Pelajar Berusia 13 Tahun