INDONESIATREN.COM - Kemacetan parah di Jalan Nasional Bogor-Sukabumi pada hari kedua Lebaran, disikapi petugas Polres Sukabumi dengan penyiapan strategi contraflow sepenggal di Jalur B Jalan Tol Bocimi. Kasat Lantas Polres Sukabumi, AKP Fiekry Adi Perdana, mengungkapkan, Kamis, 11 April 2024, contraflow itu hanya dikhususkan bagi dua jenis kendaraan roda empat, yakni mobil pribadi dan juga minibus.
“Jadi, nanti contraflow-nya dilaksanakan sepenggal di Jalur B, karena Jalur A belum bisa dilalui, akibat belum selesainya perbaikan ruas jalan yang longsor di jalur itu,” urai Fiekry.
Dengan contraflow sepenggal itu, kendaraan yang masuk dari arah Cigombong di Km 60 bisa lanjut hingga ke Km 62+200, dan kemudian masuk ke Jalur A di Km 64+600 untuk menuju ke Sukabumi. Demikian pula bagi kendaraan dari arah Sukabumi menuju Jakarta, bisa melalui jalur contraflow sepenggal itu secara bergantian setiap 15-20 menit, dengan arus kendaraan sebaliknya.
Baca juga: Hari Kedua Lebaran, 57 Ribu Kendaraan Tercatat Masuk Dan Keluar Sukabumi
“Agar contraflow bisa berlangsung lancar, kami sudah menyiapkan petugas yang akan melakukan seleksi kendaraan. Hanya mobil pribadi dan juga minibus yang kami izinkan masuk ke jalur contraflow,” tegas Fiekry, sembari menambahkan, bahwa sesuai prediksi, kepadatan arus lalulintas ini masih akan terus berlangsung hingga Minggu, 14 April 2024.
“Hingga hari Minggu, masyarakat masih akan banyak berwisata ke Sukabumi, antara lain ke Pelabuhan Ratu. Pada waktu yang sama, sejumlah masyarakat yang semula mudik ke Sukabumi, juga sudah mulai kembali ke kota tempat tinggalnya masing-masing. Karena itu, arus lalulintas diprediksi masih akan padat hingga H plus lima Lebaran, yakni pada Hari Minggu mendatang,” ujar Fiekry.(*)