Pohon Tumbang di Depan Pasar Pangleseran Sukabumi, Akses Lalu Lintas Sempat Lumpuh

Kamis, 25 Apr 2024 09:20
    Bagikan  
Pohon Tumbang di Depan Pasar Pangleseran Sukabumi, Akses Lalu Lintas Sempat Lumpuh
Istimewa

Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di depan Pasar Pangleseran, atau tepatnya di Kampung Jatimekar, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Rabu, 24 April 2024 malam sekitar pukul 19.30 WIB.

INDONESIATREN.COM - Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di depan Pasar Pangleseran, atau tepatnya di Kampung Jatimekar, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Rabu, 24 April 2024 malam sekitar pukul 19.30 WIB.

Manajer Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sukabumi, Daeng Sutisna mengatakan, pohon tumbang diduga tak kuat menahan terjangan hujan deras dan angin kencang yang melanda daerah tersebut.

Baca juga: Dua Warga Kebonpedes Tewas Tertimpa Pohon di Kebun Milik Bupati Sukabumi

“Lokasi pohon tumbang di pinggir jalan provinsi, tepatnya di depan SD Gentramasekdas, seberang Pasar Pangleseran. Akses lalu lintas sempat tersendat,” kata Daeng dalam laporan tertulis.

Masih kata Daeng, BPBD bersama tim gabungan yang menerima laporan langsung berdatangan ke lokasi untuk melakukan evakuasi pohon tumbang yang melintang ke jalan.

“Pohon tumbang sudah dievakuasi kurang lebih satu jam arus lalu lintas sudah berjalan lancar. Tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kejadian tersebut. Masyarakat tetap diimbau untuk waspada,” pungkas Daeng.

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Dibuat Konten di Medsos, Duel Antar Pelajar SMP di Sukabumi Tewaskan 1 Pelajar Berusia 13 Tahun
Mulai Rugi 2020, Sepatu Legendaris BATA Kini Tinggal Cerita
Buang Bayi Baru Dilahirkan, Mantan TKW Ilegal asal Sukabumi Diamankan Polisi
Duel Pelajar di Sukabumi, 1 Pelajar Berusia 13 Tahun Tewas
5 Parpol Deklarasikan Koalisi di Pilkada Sukabumi, Siapa Calonnya?
Pasutri di Kebonpedes Sukabumi Tewas Terserempet KA Siliwangi
Angkot Terbakar di Nagrak Sukabumi, Sopir: Tiba-tiba Ngabeledug!
Jangan Bangga, Indonesia Punya Pemain Judi Online Terbanyak di Dunia
Indonesia Kalah 1-2 dari Irak, Jokowi: Tetap Semangat Garuda Muda
KPU Kota Sukabumi Tetapkan 35 Anggota DPRD Terpilih
Kasus Kematian Bocah Lelaki 6 tahun di Kadudampit Sukabumi, ABH 14 Tahun Diamankan Polisi
Jelang Laga Lawan Irak, KBRI Qatar Imbau Suporter Indonesia Jangan Ganggu Rizky Ridho dkk
Indosat Ooredoo Hutchison Catat Pertumbuhan Cemerlang di Kuartal I 2024
38 Tahun Iyos Somantri Mengabdi di Sukabumi, Tim Relawan Beberkan Alasan Dukungan Penuh
Sambut Transformasi Indonesia Menjadi Bangsa Digital, Indosat Ooredoo Hutchison Gaet NVIDIA
Dokter Forensik Ungkap Sejumlah Kejanggalan pada Kematian Bocah 7 Tahun di Kadudampit Sukabumi
Menang Mahal tapi Kalah Ranking, Bagaimana Peluang Indonesia Taklukkan Irak di Perebutan Tempat Ketiga?
Presiden Jokowi Tetapkan Subsidi Pupuk 9,55 Juta Ton di 2024
Mau Hidup Aman dan Senantiasa Nyaman? Berikut 10 Tips Hidup yang Harus Dipahami
Mimpi ke Olimpiade Paris 2024 Belum Pupus, Ini 2 Laga yang Bisa Loloskan Timnas Indonesia