Panbers

November Segera Berakhir, Rupiah Menggeliat, Posisinya Tetap Perkasa

Rabu, 29 Nov 2023 17:16
    Bagikan  
November Segera Berakhir, Rupiah Menggeliat, Posisinya Tetap Perkasa
X/Twitter

Petang ini, rupiah bergeliat. Posisinya lebih kokoh 41 poin daripada sebelumnya.

INDONESIATREN.COM - Menjelang berakhirnya periode November 2023, rupiah menunjukkan perkembangan menggembirakan.

Petang ini, rupiah menggeliat. Efeknya, posisi mata uang Garuda tetap perkasa.

Pada penutupan transaksi antar-bank, Rabu 29 November 2023 petang, rupiah bergeliat. Kini, posisinya Rp 15.395 per dolar Amerika Serikat (AS).

Pergerakan positif itu membuat rupiah lebih kokoh 41 poin daripada sebelumnya. Yakni Rp 15.436 per dolar AS.

Baca juga: Kilau Emas Semakin Silau, Harga Jualnya Terus Melejit, Saatnya Menjual

Gairah dan geliat rupiah juga terjadi pada sesi akhir perdagangan kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia (BI).

Berdasarkan penutupan perdagangan kurs JISDOR BI hari ini, rupiah menempati posisi Rp 15.384 per dolar AS.

Artinya, posisi rupiah berdasarkan kurs JISDOR lebih perkasa 66 poin daripada sebelumnya, Rp 15.450 per dolar AS.

Dalam keterangannya, Ibrahim Assuaibi, Direktur PT Laba Forexindo Berjangka, berpendapat, ada sentimen positif yang membuat posisi rupiah menjadi perkasa.

Baca juga: Suzuki Jimny Punya Penantang Serius: The New Daihatsu Taft

Yaitu, jelasnya, berkenaan dengan putusan The Federal Reserve (The Fed) alias Bank Sentral AS yang mempertahankan posisi suku bunganya.

Sentimen positif lainnya, timpal Ariston Tjendra, analis dan pengamat pasar uang, solid dan kuatnya fundamental ekonomi Indonesia menjadi penopang rupiah. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Tags
rupiah