Panbers

Sandiaga Uno: Ratusan Juta orang Bergerak pada Momen Natal-Tahun Baru 2023-2024

Selasa, 5 Dec 2023 14:53
    Bagikan  
Sandiaga Uno: Ratusan Juta orang Bergerak pada Momen Natal-Tahun Baru 2023-2024
X / Twitter

Pangandaran termasuk destinasi wisata unggulan Jabar.

INDONESIATREN.COM - Seperti tahun-tahun sebelumnya, perkiraannya, periode Natal-Tahun Baru (Nataru) 2023-2024 memunculkan mobilitas masyarakat secara masif.

Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) memprediksi, sekitar 200-250 orang bergerak dan beraktivitas pada momen Nataru 2023-2024.

Prediksi itu, jelasnya, mengacu pada data Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Perkiraannya, mobilitas massa pada momen Nataru 2023-2024, sektar 100 juta orang.

Seiring dengan hal itu, mantan Wakil Gubernur Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta ini menyatakan, target 1 juta wisatawan mancanegara (wisman) yang plesir di Indonesia, bisa terlampaui pada Desember 2023.

Baca juga: Nataru 2023-2024: Tenang, Tiket Kereta Masih Banyak, KAI Daop 2 Bandung Aktifkan Kereta Tambahan

Dasar optimisme itu, kilah Sandiaga Uno, yakni realisasi kunjungan wisman ke tanah air pada periode Januar-Oktober 2023, yakni sebanyak 9,49 juta orang.

Melalui pemanfaatan momen Nataru 2023-2024, sosok yang pernah tampil sebagai Calon Wakil Presiden pada Pemilihan Presiden 2019 ini berharap, kunjungan wisman bisa mencapai 11,5 juta orang. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News