INDONESIATREN.COM - Rombongan Skuad Persib Bandung bertolak ke Pulau Dewata, menjelang laga kontra Bali United dalam pekan ke-23 Liga 1 2023-2024.
Persib Bandung melakoni laga tandang kontra Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Senin, 18 Desember 2023.
Skuad Persib Bandung terbang ke Bali melalui Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka pada Sabtu, 16 Desember 2023.
Direktur Operasional PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Muhammad Iskandar menyebutkan, kehadiran bandara internasional itu memudahkan perjalanan Maung Bandung.
Baca juga: Waspada, Ada 25 Kasus Covid-19 Terkonfirmasi di Kota Bandung
"Dengan adanya BIJB Kertajati ini tentunya akan membuat mudah penerbangan Persib Bandung untuk menghadapi laga tandang," kata Iskandar di Graha Persib pada Sabtu, 16 Desember 2023.
Kendati demikian, ini bukanlah pertama kali rombongan Pangeran Biru menggunakan BIJB Kertajati. Mereka sudah beberapa kali terbang lewat bandara internasional Jawa Barat itu.
Dengan keberangkatan melalui BIJB Kertajati, kata Iskandar, banyak masyarakat yang mulai tertarik terbang di bandara yang berletak di Kabupaten Majalengka tersebut.
Baca juga: Erik ten Hag di Ujung Kariernya bersama Manchester United
"Kita harap akan ada geliat ekonomi setelah BIJB Kertajati ini beroperasi, " ujarnya.
Dia juga memprediksi, pengoperasian BIJB Kertajati ini bisa meningkatkan kunjungan wisatawan dan olahragawan ke Jawa Barat.
"Saat ini akses menuju BIJB Kertajati sudah mudah dan nyaman," ujarnya.(*)