Panbers

Perlu Dihindari! Berikut Sederet Kebiasaan yang Bikin Bibir Jadi Gelap

Jumat, 1 Dec 2023 16:42
    Bagikan  
Perlu Dihindari! Berikut Sederet Kebiasaan yang Bikin Bibir Jadi Gelap
Freepik/ Racool_studio

Beberapa kebiasaan buruk yang membuat bibir perlahan menggelap.

INDONESIATREN.COM - Warna bibir merah muda yang sehat merupakan satu di antara pancaran menarik dari wajah.

Namun, ada sebagian orang dengan bibir warna natural merah muda, lalu menjadi gelap atau menghitam.

Ternyata ada beberapa kebiasaan yang sering dianggap sepele dan tidak sadar akan membuat bibir menjadi gelap.

Bukan hanya kebiasaan, perlu diperhatikan juga untuk pemilih produk yang dipakai di bibir. 

Baca juga: 5 Manfaat Tahu untuk Kesehatan Tubuh, Nomor 4 Cocok bagi yang Sedang Diet

Melansir dari Times of India, berikut beberapa kebiasaan yang membuat bibir menjadi gelap atau menghitam.

1. Tidak memakai lipbalm

Bibir yang kering dan pecah-pecah dapat menyebabkan perubahan warna pada bibir. Sebaiknya untuk menggunakan pelembab pada bibir selain untuk menghindari bibir menjadi gelap, lipbalm juga baik untuk memberikan nutrisi pada bibir.

2. Tidak eksfoliasi

Bibir cenderung mengalami pecah-pecah akibat kehilangan kelembaban. Maka dari itu, Anda harus rutin melakukan eksfoliasi secara rutin untuk mengangkat sel kulit mati dan mengembalikan warna asli bibir Anda.

3. Merokok

Merokok tentunya menjadi penyebab yang sangat rentan membuat bibir berubah warna menjadi gelap.

Baca juga: Dilengkapi Kamera Profesional, Berikut Spesifikasi HP Xiaomi 13T Beserta Harganya

Saat menghirup asap rokok, nikotin dan tar akan berpindah ke bibir membuat perubahan warna pada bibir.

4. Menjilat bibir

Hal menjilat bibir dan akhirnya terkena air liur merupakan kebiasaan yang sering sekali seseorang tidak sadar melakukannya.

Apalagi saat bibir terasa kering, kebiasaan tersebut pun otomatis dilakukan tanpa disadari. Padahal hal ini sangat memengaruhi perubahan warna pada bibir.

Kebiasaan tersebut perlu dihindari karena air liur akan mengakibatkan bibir menjadi kering hingga pecah-pecah dan membuat pigmentasi warna bibir berkurang dan gelap.

Baca juga: Kesehatan dalam Segenggam Buah, Berikut 7 Manfaat Konsumsi Mangga

Demikian beberapa kebiasaan yang dianggap sepele tapi memiliki dampak yang besar, sehingga bibir berubah warna menjadi menggelap. Semoga bermanfaat! (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News