Panbers

Benarkah Minyak Rosemary Bisa Cegah Rontok pada Rambut? Ini Kata Ahli

Minggu, 3 Dec 2023 19:06
    Bagikan  
Benarkah Minyak Rosemary Bisa Cegah Rontok pada Rambut? Ini Kata Ahli
freepik/stockking

Ilustrasi rambut pada seorang perempuan.

INDONESIATREN.COM - Minyak rosemary disebut bisa mencegah rontok dan menumbuhkan rambut secara cepat. Benarkah?

Kini perawatan rambut menggunakan tanaman rosemary ini tengah menjadi tren di kalangan masyarakat.

Dilansir dari situs Health, ahli kulit dr. Castilla mengatakan, kandungan antioksidan pada tumbuhan rosemary, bisa meningkatkan pertumbuhan rambut.

"Minyak rosemary merupakan antioksidan dan juga dapat meningkatkan perfusi kapiler (artinya aliran darah) ke kulit kepala yang mungkin menjadi alasannya dapat membantu pertumbuhan rambut," kata Castilla dikutip Indonesia Tren dari Health pada Minggu, 3 Desember 2023.

Baca juga: Turun Harga Semakin Murah, Intip Spesifikasi Oppo A57 yang Bawa Memori Luas

Namun perlu Anda ketahui, terdapat cara penggunaan rosemary oil yang tidak boleh diabaikan. Karena jika salah pemakaian, bakal menimbulkan iritasi.

dr. Castilla pun memberikan tips penggunaan rosemary oil untuk rambut rontok, diantaranya:

Pertama, jangan mengoleskan minyak esensial rosemary langsung ke kulit kepala karena dapat menyebabkan iritasi.

Sebaiknya, katanya, campurkan rosemary oil dengan minyak lain seperti jojoba oil.

Baca juga: Didiet Maulana Bongkar Awal Mula BCL dan Tiko Arya Wardhana Pesan Baju Pernikahan

Kemudian, pastikan untuk memijatkan minyak ke kulit kepala, karena jika minyak menempel di rambut Anda tidak akan menghasilkan apa-apa selain membuat rambut Anda berminyak.

Aplikasikan minyak ini beberapa kali seminggu untuk memastikan minyak tersebut tidak mengiritasi kulit Anda.

Jika tidak menyebabkan iritasi, Anda dapat meningkatkan frekuensi penggunaan seperti tiga kali dalam seminggu.

Selain dapat menumbuhkan rambut dengan cepat, rosemary oil sebagai aromaterapi juga dapat meningkatkan suasana hati, dan meningkatkan produktivitas.

Baca juga: Punya Desain Sporty dengan Headlamp Berbentuk X, Ini Dia Spesifikasi Motor Matic Hero Xoom

Perlu diperhatikan, untuk menumbuhkan rambut dengan cepat Anda perlu mengimbanginya dengan pola hidup sehat.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja