INDONESIATREN.COM - Pertandingan tinju El Rumi dan Jefri Nichol masih menjadi perbincangan hangat meskipun acara Superstar Knockout yang sudah selesai beberapa waktu lalu. Namun, hingga kini pertandingan tinju keduanya menuai pro dan kontra.
Para penggemar dari keduanya masih saling debat dan beradu argumen meskipun hasil akhir dalam pertandingan sudah resmi kemenangan didapat oleh El Rumi. Namun, pendukung dari Jefri Nichol masih tidak terima soal kekalahan Jefri.
Kabar perdebatan antara pendukung baik dari El Rumi dan Jefri Nichol tidak mempengaruhi hubungan pertemanan mereka. Keduanya bahkan hingga sekarang masih berhubungan baik.
Menur El Rumi, ia dengan Jefri Nichol hanya bertanding di atas ring saja. Namun, itu dilakukan secara profesional yang tidak sampai terbawa permusuhan saat sudah tidak di atas ring.
Hal ini ia sampaikan ke awak media dan diunggah satu diantara kanal YouTube Mantra Room pada Rabu, 22 November 2023. El mengatakan bahwa pertandingan tersebut memang dilakukan secara profesional tidak terbawa hingga pertemanan mereka.
"Bagus lah. Kedua fighter saling respect. Kan cuma pertandingan eksebisi aja bukan karena masalah personal," ucap El Rumi yang dikutip pada Kamis, 23 November 2023.
Bahkan ia mengaku hubungan pertemanan dengan Jefri terjalin sangat baik dari sebelum pertandingan tinju. Keduanya sempat memberikan semangat satu sama lain sebelum pertandingan dimulai.
"Jadi sebelum tanding juga kita tosa-tosan, terus sama-sama kasih kata good luck, berpelukan, saling minta maaf," katanya.
Baca juga: HP Terbaru Cuma 2 Jutaan, Penasaran dengan Spesifikasi Vivo Y27 5G? Begini Ulasannya
Saat disinggung terkait hasil pertandingan saat melawan Jefri Nichol, ia mengatakan tidak mempermasalahkan soal itu.
Menurutnya, perdebatan para masing-masing penggemar terkait hasil poin pertandingan tinju itu hal yang wajar. Namun El dengan yakin bahwa memang ia layak untuk menjadi pemenang.
"Ya hal biasa lah, ada yang setuju menang, ada yang enggak setuju menang. Tapi setelah ditonton ulang berkali-kali. Ya gua emang layak menang sih,"
Hasil akhir dari pertandingan tinju yang dimenangkan oleh El Rumi menjadi kontroversi karena menurut netizen yang layak untuk menang yaitu Jefri Nichol.
Baca juga: Terobosan Keren, Begini Spesifikasi Honda PCX Electric, Desainnya Gak Jauh Beda dari Versi Standar
Lantaran mereka menggap pukulan Jefri lebih agresif selama pertandingan berlangsung. Maka dari itu, netizen menganggap seharusnya yang layak untuk menang adalah Jefri Nichol. (*)