INDONESIATREN.COM - Generasi 80-an dan 90-an tentu tak asing lagi dengan sosok Nike Ardila. Seorang penyanyi, aktris dan model. Satu lagu yang populer dinyanyikan adalah "Bintang Kehidupan". Sampai saat ini lagu yang ia nyanyikan dikenang sepanjang masa.
Nike Ardilla yang memiliki nama lengkap Raden Rara Nike Ratnadilla Kusnia ini lahir di Bandung, 27 Desember 1975 dan meninggal dunia di Bandung, 19 Maret 1995.
Nike Ardilla dijuluki oleh penggemarnya sebagai "Ratu Rock Indonesia", meskipun di awal kariernya ia bukan penyanyi bergenre rock.
Saat berada di puncak karir, Nike Ardilla meninggal dunia di usia 19 tahun akibat kecelakaan mobil di Jalan RE Martadinata Bandung. Nike mengalami luka parah di kepala dan memar-memar di dadanya.
Baca juga: Profil dan Biodata Billie Eilish, Musisi AS yang Sedang Disorot Publik
Pada tanggal 19 Maret 1995, kurang lebih pukul 06.15 pagi Nike Ardilla tewas dalam sebuah kecelakaan tunggal. Mobil Honda Civic berwarna biru metalik plat D 27 AK menabrak pagar beton bak sampah di Jalan RE Martadinata.
Nike Ardilla disemayamkan di TMP Cidudu Imbanagara, Imbanagara, Ciamis, Jawa Barat. Setiap tahun ribuan orang telah melakukan ziarah baik itu sehari-hari atau setiap tanggal kematiannya dan tanggal kelahirannya Nike Ardilla.
Nike Ardilla yang menjadi bukti kegemilangan budaya pop. Di mana semenjak awal kariernya, berbagai poster Nike menghiasi ruang publik, baik itu kafe, bus, TV, sekolah, dan sebagainya.
Terlepas dari kematiannya, Nike Ardilla adalah sosok yang sudah memuncaki dunia karier cemerlang di Indonesia, baik di bidang musik, seni peran, hingga model.
Pada awal 1989, Nike Ardilla memulai karier aktingnya dengan membintangi sebuah film layar lebar berjudul Gadis Foto Model. Dalam film tersebut, Nike juga turut menjadi pengisi soundtrack, yang kemudian dirilis melalui album OST Gadis Foto Model.
Pada bulan Oktober 1989, saat ia bergabung dengan Proyek Q Records, Nike akhirnya berhasil merilis album debut Seberkas Sinar diproduseri oleh Deddy Dores.
Dalam album ini, nama Nike yang sebelumnya Nike Astrina diganti menjadi Nike AR, singkatan dari Astrina dan Ratnadilla. Penggunaan nama inipun tidak terlalu lama, dan akhirnya diganti lagi menjadi Nike Ardilla.
Semenjak album perdana dirilis di penghujung 1989, nama Nike Ardilla masuk kejajaran artis papan atas dan diperhitungkan.
Deni Sabri Management memang mempersiapkan Nike Ardilla untuk menjadi artis multi talenta, awal pembentukan Nike Ardilla menjadi artis memang disiapkan untuk menggantikan Cut Irna yang terkenal sebagai model, Meriam Bellina bintang film papan atas, dan diva rock 80-an Nicky Astria.
Baca juga: Biodata dan Profil Singkat Chris Martin Vokalis Coldplay, Ternyata Sarjana Ilmu Alam
Jadi menurut Deni, Nike adalah perpaduan dari Nicky Astria, Meriam Bellina, dan Cut Irna. Bahkan sebelum album perdana sukses di pasaran, Nike sudah dilibatkan dalam produksi beberapa film box office di jamannya dan kegiatan yang berhubungan dengan modeling dan show di daerah-daerah.
Tahun 1990 adalah awal dominasi Nike Ardilla di dunia hiburan sehubungan dengan suksesnya secara komersial album Bintang Kehidupan, yang terjual 2.000.000 unit.
Dilanjutkan dengan terpilihnya Nike Ardilla sebagai GADIS Sampul Favorit di ajang model yang sangat bergengsi.
Jadwal konsernya setiap tahun penuh, tampil di acara-acara selebritas dan ajang penghargaan, membintangi beberapa film box office, bintang iklan, tampil di sampul majalah, dan sebagainya.
Mungkin kariernya terbilang singkat, di rentang tahun 1988-1995, hanya 6 tahun. Tapi dalam waktu singkat tersebut kariernya begitu cemerlang.