INDONESIATREN.COM - Saat ini mayoritas para pekerja dituntut untuk sering duduk lama untuk menyelesaikan kerjanya di perusahaan, terutama di bagian kantor.
Ternyata, dengan duduk terlalu lama sama halnya dengan kebiasaan merokok yang memicu beberapa penyakit dalam tubuh.
Menjalani aktivitas dengan duduk terlalu lama atau gaya hidup yang tidak banyak gerak, memiliki risiko tinggi dengan kematian dini.
Jika Anda terbiasa aktivitas dengan tidak banyak bergerak, maka Anda memiliki peluang lebih tinggi untuk penyakit yang berdampak bagi kesehatan.
Berikut lima bahaya karena duduk terlalu lama yang berdampak bagi kesehatan Anda.
1. Kanker
Kanker merupakan sekelompok besar penyakit yang ditandai dengan tumbuhnya sel abnormal di dalam tubuh, yang dapat berkembang dan menyerang bagian tubuh manapun.
Pada kasus ini, penelitian baru menunjukan bahwa bahaya aktivitas yang tidak banyak gerak, dapat memungkinkan terkena kanker seperti paru-paru, rahim, dan usus besar.
2. Penyakit jantung
Penyakit jantung merupakan suatu kejadian dimana jantung tidak dapat berfungsi dengan baik, yang menyebabkan gangguan pada fungsinya dalam memompa darah dan oksigen ke seluruh tubuh.
Pada peristiwa ini, penyakit jantung merupakan salah satu kaitan pada seseorang yang tidak banyak bergerak.
Menurut beberapa ahli mengatakan, orang yang tidak aktif dan diam terlalu lama memiliki risiko 147 persen lebih tinggi terkena serangan jantung atau stroke.
3. Diabetes
Diabetes merupakan kondisi yang bersifat kronis dan bertahan seumur hidup, sehingga mengganggu kemampuan tubuh untuk menggunakan energi yang berasal dari makanan.
Studi menunjukkan bahwa, lima hari berbaring di tempat tidur dapat menyebabkan resistensi insulin tubuh.
Penelitian juga menunjukkan bahwa, orang yang menghabiskan lebih banyak waktu untuk duduk memiliki risiko diabetes sebesar 112 persen.
4. Alami Kecemasan dan Depresi
Belum ada yang tahu bagaimana duduk bisa mempengaruhi kesehatan fisik dan mental, tetapi orang yang lebih banyak duduk memiliki risiko depresi dan kecemasan.
Peristiwa ini mungkin terjadi karena, duduk dalam jangka waktu yang lama dan dapat menghilangkan efek positif dari aktivitas fisik serta kebugaran.
5. Cedera Punggung
Cedera pinggang adalah kondisi yang terjadi ketika otot dan ligamen di bagian punggung mengalami penarikan.
Pada kejadian ini, duduk dengan postur tubuh yang buruk dan tidak menggunakan kursi atau tempat kerja yang ergonomis, dapat menyebabkan masalah punggung.
Postur tubuh yang tidak sehat, juga dapat menyebabkan masalah seperti kompresi cakram tulang belakang yang dapat menyebabkan degenerasi dini.
Lalu, bagaimana cara mengatasinya?
Dengan melakukan peregangan, setelah lama diam di tempat duduk dan menggunakan metode standing desk atau mengerjakan pekerjaan kantor dengan berdiri.