INDONESIATREN.COM - Seperti yang diketahui, saat ini kasus virus Covid-19 tengah menjadi pembicaraan publik lantaran tengah melonjak naik kembali di Indonesia.
Sebagai upaya untuk memerangi dan menekan angka penyebaran virus Covid-19, pemerintah menggalakan vaksin di seluruh daerah Indonesia.
Kendati begitu, masih banyak orang yang acap kali meremehkan khasiat dan manfaat vaksin untuk melawan virus Covid-19.
Lantas, apa saja risiko berbahaya yang akan dihadapi jika melewatkan begitu saja vaksin Covid-19?
Baca juga: Awas! Covid-19 Melonjak Lagi di Indonesia, Lakukan Hal Sederhana Ini Supaya Imun Tubuh Semakin Kuat
Memang, dengan melakukan vaksinasi tidak akan membaut tubuh Anda 100 persen terlindungi dari virus satu ini.
Namun, vaksinasi terbukti sebagai satu di antara cara paling efektif untuk menekan risiko kematian dan tingkat keparahannya.
Perlu diketahui, orang yang belum mendapatkan vaksinasi memiliki peluang sepuluh kali lebih besar untuk dirawat akibat virus Corona.
Selain itu, orang yang tidak melakukan vaksinasi juga memiliki risiko lebih tinggi untuk terpapar long Covid-19.
Baca juga: Kebisaan Buruk yang Ternyata Menyebabkan Timbulnya Kantung Mata Hitam Tanpa Disadari, Wajib Tahu!
Sebagai informasi, long Covid atau dikenal sebagai post acute sequelae syndrome of SARS-CoV-2, merupakan gejala sisa dari pasien yang telah dinyatakan negatif Covid-19.
Long Covid sendiri memiliki indikasi yang sangat beragam, seperti penurunan kemampuan berpikir, gampang lelah, hingga sesak napas.
Kesimpulannya, tidak melakukan vaksinasi akan meningkatkan Anda terpapar virus Corona dan memiliki gejala yang lebih parah.
Tidak hanya membahayakan diri sendiri, hal ini juga akan menuntun pada terancamnya kesehatan orang-orang di sekitar Anda.(*)