INDONESIATREN.COM - Bayam ternyata bukan hanya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Jauh daripada itu, ternyata kandungan gizi yang terdapat di dalam bayam bisa mencegah kanker.
Dengan rutin mengonsumsi bayam, tubuh akan mendapatkan asupan kandungan flavonoids. Kandungan ini sejenis fironutrien anti-kanker.
Selain itu, bayam juga mengandung antioksidan dan zeaxanthin yang sangat berlimpah.
Baca juga: Cocok Sebagai Perawatan, 4 Manfaat Mentimun untuk Kesehatan Kulit Wajah
Kedua kandungan zat yang ada di dalam sayuran hijau tersebut juga bisa melindungi mata dari katarak.
Lantas, bagaimana cara mengolah sayuran yang satu ini? Simak ulasannya di bawah ini dilansir Indonesia Tren dari berbagai sumber.
Cara tepat mengolah bayam.
1. Cuci hingga bersih
Sebelum bayam diolah menjadi makanan yang lezat, pastikan kamu memperhatikan beberapa hal, salah satunya adalah dengan cara pencuciannya.
Pastikan kamu mencuci bayam hingga bersih sampai tidak ada kotoran yang menempel dalam daun dan batang bayam.
Baca juga: Jangan Asal Sentuh! 5 Kebiasaan Tanpa Disadari Memperburuk Jerawat Anda
Caranya dengan mencuci bayam di air yang mengalir, lalu usap seluruh bagian bayam, kemudian keringkan bayam neggunakan tissu bersih sebelum dioklah menjadi masakan.
2. Pastikan alat memasak bersih
Selain cara mencuci, alangkah baiknya kamu memerhatikan alat masak yang akan digunakan.
jangan lupa untuk selalu peralatan masak yang akan digunakan, dengan mencucinya hingga bersih dan pastikan untuk terbebas dari kuman dan bakteri.
Setelah mengolah bayam menjadi masakan yang lezat, sebaiknya segera untuk menghabiskanya dan hindari untuk memanaskannya kembali bayam yang telah kamu olah.
Baca juga: Banyak Dipilih Wanita, Ini 3 Potensi Risiko Menggunakan Menstrual Cup
Sebab, apabila Anda memanaskan kembali bayam yang sudah diolah, hal tersebut dapat mengurangi kandungan gizi dan nutrisi dalam bayam bahkan bisa menjadi racun.
Lalu, kapan saja waktu yang tepat untuk mengonsumsi bayam? Waktu yang tepat untuk mengonsumsi bayam adalah pada malam hari.
Pada malam hari tubuh kamu membutuhkan tripofan untuk membangun melatonin. Melatonin adalah hormon yang membantu menginduksi tidur.
Maka dari itu, mengapa bayam sangat cocok untuk dimakan pada malam hari. (*)