Panbers

Tak Hanya Buat Bumbu Dapur, Bawang Putih Punya Manfaat bagi Kesehatan Rambut

Gres
Kamis, 14 Dec 2023 12:15
    Bagikan  
Tak Hanya Buat Bumbu Dapur, Bawang Putih Punya Manfaat bagi Kesehatan Rambut
Freepik/jcomp

Ilustrasi bawang putih memiliki manfaat untuk rambut.

INDONESIATREN.COMBawang putih merupakan bahan rempah-rempah untuk membuat berbagai makanan agar kaya rasa dan terasa lezat.

Ternyata, selain dikenal sebagai bumbu masakan ternyata memiliki manfaat untuk perawatan dan kesehatan rambut. Satu diantaranya yakni mencegah rambut rontok.

Dilansir dari PinkVilla, tak hanya untuk kesehatan rambut saja, bawang putih juga dikenal sebagai obat tradisional yang digunakan untuk menyembuhkan berbagai masalah kesehatan.

Namun, kali ini bawang putih bermanfaat bawah putih untuk rambut bisa digunakan dengan berbagai cara. Mulai dari menumbuknya dan menggunakan bubuk.

Baca juga: Jangan Asal Sentuh! 5 Kebiasaan Tanpa Disadari Memperburuk Jerawat Anda

Sifat antimikroba dan antijamur pada bawang putih dapat membantu menjaga kesehatan rambut sekaligus kulit kepala yang disebabkan oleh infeksi jamur.

1. Pengurangan ketombe

Ketika bawang putih diaplikasikan ke kulit kepala, ini akan meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala sehingga aliran darah yang ditingkatkan berpotensi akan meningkatkan pertumbuhan rambut yang lebih baik dan mengurangi ketombe.

2. Mencegah rambut rontok

Baca juga: Kenali 5 Akibat dan Ciri-ciri Jantung Bengkak, Satu Diantaranya Dapat Memicu Stroke

Manfaat bawang putih dapat menumbuhkan kembali rambut di sekitar area kerontokan. Dengan mencincang bawang putih lalu beri minyak kelapa. Aplikasikan ke rambut dan kulit kepala pijat secara halus, kemudian diamkan hingga 30 menit. Cuci hingga bersih.

Penggunaan bawang putih akan berdampak iritasi pada kulit kepala. Disarankan untuk menambahkan beberapa bahan lain untuk meminimalisir dampak tersebut.

3. Memperkuat akar rambut

Bawang putih yang mengandung vitamin C dan selenium dapat meningkatkan kesehatan rambut dan akan merangsang pertumbuhan rambut.

Tak hanya itu, bawang putih membantu meningkatkan sirkulasi darah dan membersihkan folikel rambut dan memperkuatnya.

Baca juga: WHO Peringatkan Wabah Antraks di Afrika, Ketahui Gejala dan Faktor Risiko Infeksinya

4. Rambut sehat

Kesehatan rambut tentunya akan terhindar dari masalah kerontokan dan ketombe. Bawang putih kaya akan antioksidan vitamin C, B-6 dan mineral yang tinggi.

Lagi-lagi perlu diperhatikan dalam mengaplikasikan bawang putih ke kulit kepala dengan mencampurkan bahan lainnya untuk mencegah risiko permasalahan kulit kepala. 

Demikian beberapa manfaat dari bawang putih yang bisa meningkatkan kesehatan rambut dan mengatasi permasalahan kulit kepala. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News