INDONESIATREN.COM - Selain membuat tidak percaya diri, mengatasi kulit sensitif bisa dibilang perlu perawatan ekstra dari Anda.
Pasalnya, banyak faktor yang akan menyebabkan kulit Anda iritasi sehingga menuntun pada timbulnya masalah kulit lain.
Untuk itu, Anda perlu tahu bagaimana cara mengatasi kulit sensitif agar tetap tampil dengan kulit glowing dan cantik.
Berikut beberapa tips dan trik yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kulit sensitif.
1. Jangan Terlalu Sering Terpapar Sinar Matahari
Perlu diketahui bahwa sinar matahari merupakan satu di antara faktor pemicu yang dapat menyebabkan reaksi kulit.
Setiap kali Anda pergi keluar rumah, terutama pada pagi dan siang hari, ada baiknya untuk menggunakan sunscreen dengan SPF tinggi.
2. Cari Pelembab yang Cocok
Sebagai informasi, pelembap sangat penting untuk orang dengan kulit sensitif. Namun, Anda harus memilih pelembap yang bebas pewangi dan hypoallergenic.
Pasalnya hal tersebut berguna agar kulit tetap lembab tanpa timbulnya iritasi.
Baca juga: Tips dan Trik Ampuh Atasi Kulit Bruntusan, Lakukan Langkah Ini Agar Punya Wajah Glowing dan Mulus
3. Pola Makan dan Hidup Sehat
Banyak yang tidak tahu bahwa pola makan dan minum juga dapat memengaruhi kesehatan kulit wajah Anda.
Usahakan untuk menghindari makanan pedas, berlemak. Jangan lupa juga untuk mengonsumsi asupan air yang cukup agar kulit tetap lembab.
Nah, itulah beberapa tips dan trik yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kulit sensitif.(*)