INDONESIATREN.COM - Kopi merupakan minuman yang sangat populer bahkan tak hanya di Indonesia tetapi di dunia.
Pecinta kopi tak hanya untuk orang tua saja melainkan saat ini banyak anak muda yang memilih kopi untuk menjadi teman bersantainya.
Beberapa orang mengisi cangkir kopinya dengan sejumlah gula, namun ada juga yang tidak menambahkan gula sama sekali.
Dilansir dari Web MD, kopi mengandung nutrisi yang bermanfaat termasuk magnesium serta vitamin B. Kandungan kafein dalam kopi juga memiliki beberapa manfaat untuk tubuh satu diantaranya yakni menurunkan risiko depresi.
Baca juga: Perempuan Wajib Simak! Apakah Kopi Baik untuk Menstruasi? Ternyata Ini 4 Hal yang Harus Diketahui
Namun, ada beberapa orang bisa memperburuk kesehatannya akibat kopi. Seseorang dengan kondisi tertentu, minum kopi bisa membahayakan tubuh mereka.
Berikut beberapa kondisi seseorang yang tidak diperbolehkan untuk mengonsumsi kopi, diantaranya:
1. Glaukoma
Bagi penderita Glaukoma mengonsumsi kopi bisa meningkatkan tekanan intraokular. Sehingga perlu dibatasi hingga dihindari untuk mengonsumi kopi.
2. Masalah jantung
Baca juga: Terlalu Banyak Ngopi juga Tak Baik, Ini 5 Cara Membuat Kopi jadi Lebih Sehat
Kopi yang mengandung kafein bisa meningkatkan tekanan darah dan detak jantung. Maka dari itu, seseorang yang memiliki penyakit jantung untuk menghindari minum kopi.
3. Insomnia
Seseorang dengan penderita insomnia atau sulit tidur diharuskan untuk menghindari konsumsi kopi. Karena kafein yang terkandung dalam kopi membuat mata Anda selalu terjaga justru memperburuk siklus tidur.
4. Panic Attack
Penderita panic attack harus berhati-hati dengan kafein yang bisa membuat dada Anda semakin berdebar sehingga memunculkan rasa kecemasan yang tak terkontrol.
Baca juga: Sudah Kecanduan? 4 Cara Mudah Berhenti Merokok Satu Diantaranya Hindari Stres
5. Ibu menyusui
Tentu saja ibu yang sedang menyusui tidak boleh meminum kopi karena akan masuk ke dalam ASI dan dapat memperburuk kualitas ASI, sehingga akan berpengaruh buruk untuk sang bayi.
6. GERD
Untuk yang menderita sakit lambung atau GERD dianjurkan untuk menghindari kopi yang akan menaikkan asam lambung akibat tingginya kandungan kafein pada kopi.
Berikut beberapa penderita sakit yang tidak boleh mengonsumsi kopi agar tidak memperburuk kondisi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat. (*)