INDONESIATREN.COM - Sakit punggung bagian bawah bisa menjadi masalah yang serius apabila tidak segera ditangani oleh medis.
Sakit punggung ini biasa didefinisikan sebagai nyeri pada tulang belakang. Alasan umumnya bisa karena postur tubuh yang buruk saat duduk.
Duduk dalam posisi membungkuk dapat memberikan tekanan pada bantalan yang berisi cairan untuk melindungi tulang belakang agar tidak terjadi gesekan.
Dilansir dari laman Cultivating Health, terdapat tips untuk meredakan sakit punggung yang bisa Anda lakukan.
Baca juga: Wajib Tahu! Ini 6 Makanan Tinggi Kolesterol, Nomor 5 Banyak Disukai Orang
1. Peregangan setiap hari
Pada umumnya sakit punggung bisa disebabkan oleh otot yang tegang. Apabila otot punggung tegang, hal ini akan menambah tekanan tekanan pada tulang belakang.
Cobalah untuk melakukan peregangan setiap hari untuk meredakan nyeri dan meningkatkan kesehatan tubuh bagian belakang Anda.
2. Berjalan
Apabila postur duduk Anda buruk, bantalan tulang belakang bagian bawah mendapatkan beban yang lebih banyak dibandingkan saat berdiri. Ingatlah untuk sering bangun untuk berjalan setiap 30 menit sekali.
Baca juga: Pengganti Hewani! Berikut 10 Makanan Sumber Protein Nabati yang Baik bagi Kesehatan
3. Pakai alas duduk
Jika diharuskan untuk duduk lama, gunakan alas yang tebal dan tidak keras. Ini membantu untuk mendukung punggung. Cara ini bisa membantu mempertahankan postur tubuh dan mengurangi tekanan pada tulang belakang.
4. Posisi duduk
Memperhatikan posisi duduk yang benar sangat penting, karena posisi duduk yang buruk menjadi satu diantara penyebab utama sakit punggung.
Baca juga: Percaya Diri Turun? Ini Dia Tips Atasi Bau Mulut Tak Sedap dengan Mudah
Pastikan untuk duduk dengan punggung yang lurus dan bantalan punggung yang mendukung lengkungan tulang belakang. (*)