Panbers

6 Manfaat Ajaib Daun Miana bagi Tubuh, Bisa Redakan Stres!

Gres
Kamis, 28 Dec 2023 08:49
    Bagikan  
6 Manfaat Ajaib Daun Miana bagi Tubuh, Bisa Redakan Stres!
Instagram/@yofascatsnplants

Ilustrasi daun miana yang baik bagi kesehatan tubuh.

INDONESIATREN.COM - Daun miana memang terkenal akan keindahannya. Di balik itu, ada berbagai manfaat yang terkandung di dalamnya.

Apa sebabnya? dr. Fery Juliawan dalam kanal YouTube Dokter Fery TV mengatakan, daun miana mengandung senyawa antiinlamasi yang baik bagi tubuh.

"Daun miana mengandung senyawa antiinflamasi seperti flavonoid dan fenolid, dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh," kata dr. Fery Juliawan.

Daun miana yang masih satu keluarga dengan tumbuhan mint ini, bisa Anda ekstrak menjadi obat herbal. Ekstraknya akan mengeluarkan kandungan forskolin yang dipercaya masyarakat bisa menyembuhkan berbagai penyakit.

Baca juga: Rilis Bertepatan saat Hari Natal, Hp Vivo Y100i Power Tawarkan Kapasitas Baterai Jumbo!

1. Atur tekanan darah

Dalam ektraks daun miana dapat membantu menagtur tekanan darah, sehingga begitu bermanfaat bagi individu pengidap hipertensi.

2. Kurangi gula darah

Daun miana sudah diketahui memiliki efek menurunkan gula darah dalam beberapa studi sehingga potensial untuk membantu penderita diabetes.

3. Lancarkan saluran pencernaan

Banyak masyarakat yang memanfaatkan daun miana untuk meredakan masalah pencernaan seperti mual, muntah dan diare.

Baca juga: Dua Model Andalannya Bermasalah, Tesla Terapkan Recall, Jumlahnya Masif

4. Cegah kerusakan sel

Senyawa antioksidan dalam daun miana ini dapat membantu sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

5. Redakan stres dan kecemasan

Aroma terapi dengan minyak esensial daun miana dapat membantu mengurangi stres dan kecemasan.

6. Obati mata kering

Mengkonsumsi suplemen yang mengandung campuran ekstrak daun miana dan bahan lainnya selama 30 hari dapat mengurangi gejala mata kering.

Baca juga: Heboh! Ribuan Ikan Tongkol Berenang ke Permukaan di Pesisir Pantai Sumur Pandeglang, Pertanda Apa?

Penggunaan ekstrak daun miana untuk kesehatan bisa dilakukan dengan berbagai cara, yaitu diminum atau dimakan, dihirup, diteteskan ke mata, atau penggunaan melalui intravena (infus).(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja