INDONESIATREN.COM - Diabetes merupakan kondisi umum yang kerap terjadi pada siapapun yang memiliki kandungan gula di dalam darah yang tinggi.
Bagi penderita diabetes, memiliki kadar gula darah yang tinggi merupakan hal yang umum dan normal disebut dengan hiperglikemia.
Tak sedikit yang memiliki badan terlihat sehat tidak memiliki penyakit apapun, ternyata mengalami kadar gula yang tinggi.
Kondisi ini bisa dialami tanpa adanya gejala yang jelas sehingga banyak orang yang tidak sadar bahwa ia mengalami kadar gula darah tinggi.
Baca juga: Nyeri Pinggang dan Dengkul? Ini Cara Mencegah Sakit pada Sendi ala Dr Zaidul Akbar
Melansir dari kanal YouTube Saddam Ismail, dr Saddam Ismail menjelaskan beberapa gejala awal apabila seseorang mengalami kadar gula darah yang tinggi.
1. Kelelahan
Biasanya seseorang yang mengalami kadar gula darah yang tinggi akan merasa lebih lelah. Hal ini disebabkan karena terganggunya hormon insulin yang menyebabkan kadar gula darah tidak bisa masuk ke sel darah dengan baik.
Akhirnya, tubuh akan merasa kekurangan energi,hal ini yang akan membuat kadar gula darah menjadi menumpuk.
“Jika teman-teman merasa tubuh lelah padahal kebutuhan makan normal. Anda harus berhati-hati,” kata dr Saddam Ismail.
2. Sering haus
Seseorang sangat normal merasakan haus. Namun, saat Anda merasa sudah mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh hingga sering buang air kecil tetapi masih terasa haus, itu harus diwaspadai.
“Hal ini bisa menjadi gejala awal mengalami gula darah tinggi,” katanya.
Hal ini disebabkan respons tubuh akan mengirimkan ke otak untuk membuat kelebihan gula darah pada tubuh sehingga menciptakan rasa haus.
Biasanya gejala muncul dengan selalu membuang air kecil di malam hari.
3. Sakit kepala
Ketika tubuh hilang banyak cairan karena gula darah yang tinggi ini akan menyebabkan dehidrasi sehingga memicu sakit kepala.
“Harus banyak dimasuki cairan dengan minum. kalau tidak ini akan memperburuk membuat kadar gula darah semakin tinggi,” katanya.
Demikian gejala yang bisa dirasakan saat mengalami kadar gula darah tinggi. Tetap waspada.(*)