Panbers

Sering Disepelekan, Ini Manfaat Air Hangat untuk Tenggorokan Menurut dr Saddam Ismail, Lho Kok Bisa?

Gres
Senin, 15 Jan 2024 17:41
    Bagikan  
Sering Disepelekan, Ini Manfaat Air Hangat untuk Tenggorokan Menurut dr Saddam Ismail, Lho Kok Bisa?
Tangkap layar YouTube/Saddam Ismail

Ini manfaat air putih untuk tenggorokan menurut penjelasan dari dr Saddam Ismail.

INDONESIATREN.COM - Dalam satu di antara unggahan video dr Saddam Ismail, ahli kesehatan tersebut menjelaskan manfaat air hangat untuk tenggorokan.

Sebagaimana umumnya diketahui, rasa tidak nyaman pada tenggorokan tampaknya pernah dialami oleh semua orang.

Hal ini dapat disebabkan oleh berbagai macam faktor, satu di antara penyebab utamanya yaitu makanan dan minuman yang tidak sehat.

Lebih lanjut, dr Saddam Ismail menuturkan bahwa air hangat memberikan dampak positif secara tidak langsung untuk air hangat.

Baca juga: Cuma 800 Ribuan, Ini Update Harga HP Redmi A Series Januari 2024, Cocok untuk Dompet Tipis di Bawah 1 Juta!

Menurut ahli kesehatan tersebut, air hangat mampu membantu membersihkan lendir yang ada di tenggorokan Anda.

“Jadi air hangat ini memiliki manfaat yang membantu membersihkan lendir di tenggorokan,” jelasnya, dilansir dari kanal YouTube Saddam Ismail, pada Senin, 15 Januari 2024.

Kendati begitu, hal ini tidak bisa menyembuhkan tenggorokan Anda secara langsung, dapat Anda kombinasikan dengan bahan lainnya.

Baca juga: Update Harga Infinix GT 10 Pro Januari 2024, HP Gaming Murah Layar AMOLED dan Chipset Mewah, Ini Link Belinya

“Enggak bisa mengobati langsung, tetapi kalau ditambah madu, perasan lemon, ya ini bisa meredakan sakit tenggorokan,” ungkapnya.

Namun, meski telah mengonsumsi minuman ini tapi tenggorokan Anda masih terasa sakit, maka Anda bisa mengonsumsi 400 mg dosis dewasa ibuprofen sebanyak tiga kali sehari.

“Nah, kalau enggak hilang-hilang juga, ya jangan lupa ke dokter,” jelasnya.

Baca juga: Update Harga HP Realme C Series Januari 2024, Solusi Buat Dompet Tipis Tapi Mau Spesifikasi Fantastis, Minat?

Nah, itulah khasiat air hangat untuk tenggorokan menurut dr Saddam Ismail.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News