Panbers

Pejuang Glow Up Wajib Tahu, Ini Sederet Manfaat Buah Mangga, Bisa Bikin Kulit Sehat?

Gres
Rabu, 31 Jan 2024 12:36
    Bagikan  
Pejuang Glow Up Wajib Tahu, Ini Sederet Manfaat Buah Mangga, Bisa Bikin Kulit Sehat?
Freepik/stockking

Berikut ini beberapa manfaat buah mangga yang bisa Anda peroleh.

INDONESIATREN.COM - Mangga berhasil menjadi buah yang digemari oleh banyak orang berkat harganya yang terjangkau dan rasa enaknya.

Selain murah dan lezat, mangga memiliki segudang manfaat yang tidak terduga dan sangat baik untuk kesehatan tubuh Anda.

Berikut Indonesia Tren telah rangkum sederet manfaat tidak terduga buah mangga yang bisa Anda peroleh.

Menjaga Kesehatan Mata

Baca juga: Harga Xiaomi 13T Januari 2024, Hp Midrange dengan Spesifikasi Mewah, Kantongi Layar AMOLED 144Hz!

Masih banyak yang tidak tahu bahwa buah mangga mengandung vitamin A yang memiliki peranan penting untuk kesehatan mata.

Dengan mengonsumsi vitamin A yang cukup, Anda bisa menjaga kesehatan mata agar tetap dapat berfungsi secara optimal.

Menyehatkan Kulit

Baca juga: Harga Realme 12 Pro Plus, Kantongi Kamera Sony dengan Snapdragon 7s Gen 2 dan Layar AMOLED 120Hz, Minat?

Selain vitamin A, buah ini juga kaya akan kandungan Vitamin E dan C yang sangat penting untuk mendorong kesehatan kulit Anda.

Vitamin C dapat membantu memproduksi kolagen, sedangkan vitamin E bisa menjaga kulit dari paparan sinar UV.

Menyehatkan Pencernaan

Baca juga: Harga Apple Watch Ultra Series Januari 2024, Jam Tangan Pintar Eksklusif yang Dijual Setara Motor Matic!

Hadirnya serat pada buah ini juga dapat sangat membantu Anda dalam menjaga kesehatan pencernaan dan mencegah sembelit.

Di sisi lain, kandungan enzim pada buah ini dapat meningkatkan penyerapan nutrisi lho.

Demikianlah beberapa manfaat yang bisa Anda petik dari buah mangga.(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja