INDONESIATREN.COM - Pada awal 2024, Kartu Prakerja kembali buka pendaftaran. Program yang secara khusus kembangkan kompetensi kerja dan kewirausahaan ini, memasuki gelombang 63.
Dilansir Indonesia Tren dari Instagram @prakerja.go.id, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 63 bisa melalui situs resminya.
Kartu Prakerja menjadi kesempatan emas bagi pekerja atau buruh yang mengalami pemutusan hubungan kerja, begitu juga pelaku usaha mikro dan kecil yang membutuhkan peningkatan kompetensi.
Adapun syarat untuk umum yang harus dipenuhi yakni, calon peserta harus menjadi Warga Negara Indonesia berusia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun, serta tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
Keuntungan:
1. Pemegang akun Prakerja memiliki kesempatan untuk bergabung dalam gelombang seleksi Prakerja jika memenuhi persyaratan yang ditetapkan.
2. Mendapatkan akses gratis program Talenta Indonesia
Akun Prakerja membuka pintu akses ke program pembelajaran mandiri gratis dalam topik AI, Data, atau Cybersecurity.
Program ini menawarkan kurikulum berstandar industri, dengan peluang memenangkan beasiswa Microsoft Certification senilai 100 dolar AS atau Rp1.554.135.
3. Mendapatkan pelatihan gratis dan berbiaya rendah
Melalui platform Pintarnya, Jobstreet, Karir, dan TopKarir, pemegang akun Prakerja dapat mengakses rekomendasi pekerjaan yang sesuai dengan keterampilan dan minat.
Untuk masyarakat yang tertarik mendaftar, perlu memastikan bahwa mereka memenuhi persyaratan sebagai berikut:
1. Warga Negara Indonesia berusia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun.
2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
3. Sedang mencari kerja, terkena PHK, atau membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.
4. Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa, perangkat desa, Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
5. Maksimal 2 NIK dalam 1 Kartu Keluarga yang menjadi penerima Kartu Prakerja.
Proses pendaftaran dapat dilakukan melalui langkah-langkah berikut:
1. Buka laman dashboard.prakerja.go.id/daftar.
2. Masukkan email dan buat kata sandi, lalu klik 'Daftar'.
3. Lakukan verifikasi pada email masuk.
4. Login pada laman dashboard (prakerja.go.id) menggunakan email dan kata sandi.
5. Verifikasi KTP dan Kartu Keluarga.
6. Isi informasi data diri dan unggah foto KTP dan swafoto.
7. Verifikasi nomor telepon, lalu klik 'Kirim'.
8. Isi deklarasi survei.
9. Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar untuk dapat mengikuti seleksi gelombang.
10. Daftar gelombang dan tunggu pengumuman hasilnya.
Tips Mencairkan Insentif Kartu Prakerja
Setelah berhasil mendaftar, langkah selanjutnya adalah mencairkan insentif Kartu Prakerja. Berikut beberapa tips untuk mencarinya melalui OVO, LinkAja, Gopay, dan DANA:
1. Pastikan nomor rekening bank dan e-wallet atas nama sendiri.
2. Jika memilih e-wallet, pastikan memiliki akun di salah satu mitra Prakerja (OVO, LinkAja, Gopay, DANA).
3. Nomor HP yang terdaftar di Kartu Prakerja harus sesuai dengan nomor telepon akun e-wallet.
4. Pastikan akun e-wallet sudah di-upgrade atau telah melewati proses KYC (Know Your Customer), yaitu verifikasi KTP dan swafoto.
Dengan mengikuti langkah-langkah ini, diharapkan masyarakat dapat memaksimalkan manfaat dari Kartu Prakerja dan meraih peluang pengembangan karier yang lebih baik.(*)