Panbers

Profil Rizal Ramli: Pernah Tolak Tawaran PBB Isi Jabatan Strategis di ESCAP

Nusantara
Selasa, 2 Jan 2024 22:08
    Bagikan  
Profil Rizal Ramli: Pernah Tolak Tawaran PBB Isi Jabatan Strategis di ESCAP
Instagram/@rizalramli.official

Ekonom senior Rizal Ramli meninggal dunia. Berikut profil dan sepak terjangnya semasa hidup.

INDONESIATREN.COM - Seorang ekonom senior, Rizal Ramli meninggal dunia pada usia 69 tahun pada Selasa, 2 Januari 2024.

Rizal menghembuskan nafas terakhir di Rumah Samit Cipta Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat sekitar pukul 19.30 WIB.

Ucapan duka mengiringi kepergian Rizal untuk selama-lamanya, termasuk oleh eks Sekretaris Kementerian BUMN, Said Didu.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Di Masjidil haram dpt berita mengejutkan bhw Dr. Rizal Ramli meninggal di Jkt pkl 19.30 WIB," tulis Said via akun X @msaid_didu.

Baca juga: Kabar Duka, Ekonom Senior Rizal Ramli Meninggal Dunia

Sedikit informasi, Rizal lahir di Padang, Sumatra Barat (Sumbar) pada 10 Desember 1954, 69 tahun lalu.

Sosoknya terkenal karena ia adalah seorang ahli ekonomi terkemuka di Indonesia.

Rizal yang mempunyai tiga anak itu, pernah menjabat sebagai Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog).

Kemudian, ia menduduki jabatan eksekutif sebagai Menko Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri Indonesia.

Baca juga: Link Live Streaming Babak 2 Timnas Indonesia vs Libya: Perubahan Susunan Pemain, Skuad Garuda Kian Tertinggal

Di samping itu, Rizal juga menjadi Menteri Keuangan (Menkeu) era Presiden keempat RI, Abdurahman Wahid.

Saat memasuki periode pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi), Rizal memperoleh kepercayaan menduduki Menko Bidang Maritim dan Sumber Daya Indonesia.

Pemegang gelar Doktor Ekonomi Boston University, Amerika Serikat (AS) itu pernah menolak tawaran jabatan dari PBB pada 2013.

Ketika itu, PBB menawarkan jabatan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komisi Ekonomi dan Sosial Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Asia dan Pasifik (ESCAP).(*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News