INDONESIATREN.COM - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka sedang melakukan kampanye di Banyuwangi, pada 10 Januari 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Gibran menyempatkan diri untuk berkomunikasi dengan warga.
Gibran menyampaikan berbagai program yang diusung bersama calon presiden (capres) Prabowo Subianto, satu diantaranya yaitu makan siang gratis kepada anak-anak.
"Jadi, jika sehat semua otomatis akan pinter. Ingat tetap jaga kerukunan dan toleransi. Beda pilihan tidak apa-apa, tapi harus tetap rukun semmua," ujar Gibran.
Baca juga: Cak Imin Tanggapi Penyataan Jokowi Mengenai Debat Capres Ketiga: Presiden Jangan Memihak
Kemudian, Gibran juga berpesan kepada warga untuk tidak termakan fitnah.
Gibran meminta kepada pendukungnya untuk fokus pada pemenangan dan tidak membalas fitnah.
"Pesan saya jangan terpengaruh fitnah dan nyinyiran. Ada berita negatif tidak perlu dibalas. Ada fitnah jangan dibalas fitnah. Jangan menjelekkan paslon lain, fokus pemenangan saja," katanya.
Sementara itu, juru bicara cawapres, Gibran Rakabuming Raka yang menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak menyampaukan bahwa Prabowo dan Gibran fokus pada kampanye santun. (*)