INDONESIATREN.COM - Pasangan calon nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD turut mengomentari hasil Debat Cawapres 2024 yang berlangsung di JCC, Minggu 21 Januari 2024.
Saat menggelar konferensi pers di hadapan awak media, Mahfud MD menyebut jalannya debat biasa-biasa saja, meski ia sempat beradu argumentasi dengan Gibran Rakabuming Raka.
"Tadi rasanya di dalam debat biasa-biasa sajalah. Begitu debat itu. Penilaian setiap orang berbeda. Tapi saya sendiri merasa bahwa saya sudah memberi yang terbaik untuk debat ini," kata Mahfud.
Baca juga: Usai Debat Cawapres 2024, Prabowo-Gibran Serahkan Pilihan Kepada Rakyat
Dalam konferensi pers itu Mahfud MD juga turut menyampaikan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
"Karena ini debat terakhir untuk cawapres, saya ingin sampaikan terima kasih kepada Pak Jokowi karena 4,5 tahun yang lalu beliau meminta saya menjadi Menkopolhukam," kata Mahfud.
"Saya semakin banyak belajar dan tahu bahwa beliau itu sangat peduli terhadap kesejahteraan rakyat dan kebaikan rakyat. Itulah sebabnya pada tahun ini saya bersedia pula ketika diminta untuk menjadi cawapres Pak Ganjar Pranowo," lanjutnya.
Mahfud menyebut, pengalamannya sebagai Menkopolhukam di era Presiden Jokowi itu yang membuatnya ingin lanjut di era Presiden Ganjar Pranowo.
Baca juga: Komentari Gestur Gibran di Debat Cawapres 2024, Anies Baswedan: Tidak Perlu Banyak Atraksi
"Apa yang saya peroleh selama menjadi menterinya Pak Jokowi, itu bisa saya lanjutkan di dalam tugas-tugas Pak Ganjar Pranowo kalau sudah jadi presiden nanti. Karena Pak Ganjar dan Pak Jokowi itu sama-sama presiden rakyat," kata Mahfud.
Sementara itu, Ganjar Pranowo juga turut mengomentari jalannya debat tersebut. Menurutnya, dalam debat tersebut penampilan Mahfud MD menginspirasi.
"Untuk pertama kali saya kira Pak Mahfud menginspirasi. Ada pertanyaan yang harus dijawab, tapi beliau sampaikan tadi ini pertanyaan tidak perlu dijawab. Dan itu menginspirasi," ujarnya.
"Dan beliau sampaikan secara terbuka, menurut saya itu bagus untuk mengedukasi semuanya dan Pak Mahfud menyampaikan semuanya dengan firm betul," kata Ganjar lagi.