INDONESIATREN.COM - Bukan rahasia lagi, Honda BeAT merupakan satu diantara motor matic di kelas entry level yang paling digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Berikut update harga terbaru di tahun 2023.
Bukan tanpa alasan, motor matic ini hadir dengan spesifikasi mumpuni yang dikemas cantik dalam desain minimalis, terlebih harganya terbilang sangat murah.
Jika Anda merasa harga untuk unit baru terlalu mahal, maka motor Honda BeAT bekas bisa jadi salah satu opsi Anda.
Namun, tidak semua harga dari Honda BeAT bekas sama. Karena banyak faktor yang dapat memengauhi harganya, mulai dari kondisi motor, tahun pembuatan, kelengkapan surat, dan lain-lain.
Jika mencari Honda BeAT bekas, maka produksi tahun 2019 sampai 2023 sangat disarankan lantaran belum terlalu tua.
Harga Honda BeAT Bekas
Kali ini, Indonesia Tren akan menyajikan update harga terbaru dari Honda BeAT Sporty CBS ISS bekas dnegna kode H1B0N42L0 A/T 2019 sampai 2023, sebagaimana dilansir dari laman SAMSAT Sleman.
- H1B0N42L0 A/T 2019: Rp11.100.000
- H1B0N42L0 A/T 2020: Rp11.200.000
- H1B0N42L0 A/T 2021: Rp12.100.000
- H1B0N42L0 A/T 2022: Rp12.200.000
- H1B0N42L0 A/T 2023: Rp12.400.000
Baca juga: Jadwal Pelantikan Maruli Simanjuntak sebagai KSAD, Akan Digelar di Istana Negara?
Spesifikasi Honda BeAT
Perlu diketahui, motor matic ini hadir dengan mesin berkapasitas 109,5 cc dengan sistem 4 langkah, SOHC, dan eSP.
Pada saat yang bersamaan, Honda membekali motor ini edngan sistem bahan bakar injeksi (PGMFI dengan transimsi otomatis bertipe VMatic.
Berkat serangkaian mesin canggihnya, motor matic murah ini berhasil mencatatkan daya maksimal di angka 6.6 kW pada 7.500 rpm.
Sementara itu, torsi puncaknya mampu mencapai 9.3 Nm pada 5.500 rpm. Honda BeAT hadir dengan kopling otomatis, sentrifugal dengan tipe kering.
Nah, itulah ulasan spesifikasi dan update harga terbaru dari motor matic Honda BeAT.(*)