Panbers

Tawarkan Spesifikasi Canggih dengan Kamera 108 MP, Berikut Harga Terbaru dari Xiaomi Mi 11

Senin, 4 Dec 2023 16:01
    Bagikan  
Tawarkan Spesifikasi Canggih dengan Kamera 108 MP, Berikut Harga Terbaru dari Xiaomi Mi 11
mi.co.id

Harga update dan spesifikasi dari HP Xiaomi Mi 11.

INDONESIATREN.COM - Xiaomi merupakan perusahaan smartphone asal China yang telah merilis produknya yakni seri Xiaomi mi 11 pada Desember 2021.

Meski rilisnya sudah 2 tahun lalu, Xiaomi Mi 11 masih memiliki banyak peminatnya karena memiliki spesifikasi yang masih mumpuni.

Tak hanya spesifikasinya saja bahkan HP flagship ini memiliki resolusi kamera yang tinggi.

Melansir dari laman resmi Xiaomi, Xiaomi Mi 11 dilengkapi oleh chipset bertenaga canggih di kelasnya.

Baca juga: Daftar Harga Lengkap HP Tecno Terbaru di Kelas 1 dan 2 Jutaan, Pova 5 Sekarang Makin Murah?

Xiaomi Mi 11 ditenagai oleh chipset Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 5G dan sudah menjalankan sistem operasi Android 11.

Tak hanya itu, chipset tersebut dibekali dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal hingga 256 GB yang sudah memuat berbagai ukuran file.

Pada tampilan layar, HP ini dibekali dengan tipe layar AMOLED dengan refresh rate 120 Hz. Berukuran layar yang terbentang 6,81 inci (1440 x 3200 piksel) dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus.

Terkait sektor fotografi, HP ini sudah dibekali oleh tiga kamera utama yakni 108 MP untuk wide, 13 MP untuk ultrawide dan 5 MP untuk makro. Dibekali fitur LED Flash, HDR dan panorama.

Baca juga: Masih Hangat, HP Flagship Xiaomi 14 Pro Rilis Oktober 2023, Intip Spesifikasi dan Harga di Sini

Sementara untuk kamera selfienya dibekali dengan lensa beresolusi 20 MP dan dibekali oleh fitur HDR yang semakin membuat hasil foto Anda lebih tajam.

Dari semua spesifikasi keseluruhan tentunya dibantu dengan ketahan baterai yang berkapasitas 4600 mAh dengan fast charging 10 W.

Terkait tampilan bodi luarnya, ukuran dari Xiaomi Mi 11 berdimensi 164,3 x 74,6 x 8,1 mm dengan berat yang berbobot 196 gram.

Selain spesifikasi yang canggih, Xiaomi Mi 11 juga dibekali dengan fitur yang menarik yakni jaringan 5G, WiFi, Fingerprint, Gyro dan USB Type-C.

Baca juga: Usung Teknologi Kamera Leica, HP Xiaomi 13 Disebut HP Setara Kelas Atas, Intip Harga dan Spesifikasinya Disini

Terkait harga update dari Xiaomi Mi 11 pada awal rilis 2021 dibanderol Rp9.999.000. Harga update 2023 saat ini mengalami penurunan yang signifikan menjadi Rp4.999.000. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News