INDONESIATREN.COM - Perusahaan smartphone ternama yakni OPPO dikabarkan akan menggunakan sensor Sony LYT-900 di kamera utamanya.
Sensor Sony LYT-900 akan hadir dalam produk seri Find X7 yang akan menggantikan posisi Sony IMX989.
Melansir dari laman GSMArena, mengutip dari Digital Station memberikan kabar bahwa OPPO Find X7 ini memiliki keunggulan di sensornya dengan menggunakan teknologi dual-layer.
HP ini masih mengusung dengan bodi curved sama dengan produk sebelumnya yang sudah dirilis pada Maret 2023 yakni OPPO Find X6 dan OPPO Find 6 Pro.
Baca juga: Mama Gemar Selfie? HP Samsung Galaxy S22 Ultra Cocok Jadi Hadiah di Hari Ibu, Lho!
Namun, ada yang berbeda dari OPPO Find X7 pada gambar yang tersebar yakni tampilan desain kamera di bagian belakang yang memiliki empat buah kamera.
OPPO Find X7 diprediksi akan dibekali dengan tiga kamera sensor LYT-808 sebesar 50 MP dan unit telefoto menggunakan Omnivision 64 MP dengan zoom 3x.
Dua lensa kamera lainnya yakni kamera utama 50 MP dan 50 MP untuk ultrawide dengan sensor Sony IMX890 untuk kamera telefoto dengan zoom maksimal 2,7x dan 6x.
Pada bagian lingkaran ketiga kamera terdapat logo khas Hasselblad, apabila benar artinya OPPO masih menjalin kerjasama dengan Hasselblad.
Baca juga: Promo Akhir Tahun, iPhone 13 Pro Max Banting Harga Untuk Kapasitas 128 GB, Intip Spesifikasinya
Berdasarkan foto yang beredar, tampak tiga kamera belakang OPPO Find X7 disusun secara vertikal memanjang sementara satu lensa berada di sebelah kiri berada dalam satu lingkaran besar.
HP ini juga diperkirakan akan ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 9300 yang dipadukan dengan RAM 16 GB dan penyimpan internal hingga 1 GB.
OPPO Find X7 disinyalir HP ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan bantuan pengisian daya cepat 100 W.
Tampilan bodi OPPO Find X7 ini memiliki layar lengkung dan memiliki layar dengan kecepatan refresh rate 120 Hz.
Baca juga: Intip Spesifikasi Realme C67, Hp Murah Berspesifikasi Kamera Canggih, Cocok Jadi Kado Hari Ibu
Spesifikasi OPPO Find X7 ini baru bocorannya saja, pastinya, laman resmi OPPO masih belum memberikan informasi terkait hal ini.(*)