INDONESIATREN.COM - Simak spesifikasi Huawei Nova 11 SE, berbekal kamera berkualitas yang cocok bagi para pecinta fotografi.
Perusahaan teknologi asal China, Huawei, belum lama ini merilis sebuah HP terbaru dengan penawaran kamera canggih
HP ini resmi meluncur pada 3 November 2023 dengan berbagai spesifikasi lengkap yang dimilikinya.
Melansir Gizmochina dan GSM Arena, HP ini menghadirkan tiga kamera unggul yakni 108 MP, 8 MP, dan 2 MP di belakang.
Baca juga: Dibekali Fast Charging 100W, Begini Spesifikasi Honor 90 GT, HP yang Baru Dirilis Desember 2023
Sementara itu di bagian depan juga dilengkapi dengan kamera tunggal 32 MP yang mendukung aktivitas selfie.
Kualitas video dari keduanya sama-sama mengusung 1080p@30fps yang cukup jernih.
Di sektor dapur pacu, HP Huawei Nova 11 SE hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 680 4G yang dipadukan dengan sistem operasi HarmonyOS 4.0.
Kemudian di bagian layar, HP Huawei Nova 11 SE mengusung jenis IPS LCD yang berukuran 6,67 inci.
Baca juga: Mama Gemar Selfie? HP Samsung Galaxy S22 Ultra Cocok Jadi Hadiah di Hari Ibu, Lho!
Baterai pada HP ini berkapasitas 4500 mAh dengan fast charging 66W. Huawei Nova 11 SE diklaim mampu mengisi daya hingga 100 dalam 32 menit.
Lalu untuk kapasitas memorinya, HP Huawei Nova 11 SE dikemas dengan penyimpanan internal 256 GB dan 512 GB yang tentunya lumayan luas.
Dimensi perangkat Android ini adalah 162,4 x 75,5 x 7,4 mm dan bobotnya 186 gram.
HP yang rilis bulan November 2023 Ini juga diklaim tahan terhadap percikan dan debu.
Huawei Nova 11 SE mendukung Dual SIM serta dilengkapi sensor mencakup sidik jari yang dipasang di samping, akselerometer, gyro, proximity, dan kompas.
Dengan tiga pilihan warna yaitu hijau, putih, dan hitam, HP Huawei Nova 11 SE dijual dengan harga 260 Euro atau setara Rp4.434.852. (*)