INDONESIATREN.COM - Perusahaan hp ternama yakni OPPO tengah mengadakan promo dan potongan harga untuk beberapa produknya.
Di awal tahun 2024 ini, OPPO Pad Air menjadi satu di antara produk tablet yang mendapatkan promo awal tahun.
Meski sudah berusia satu tahun, OPPO Pad Air ini ditenagai dengan spesifikasi yang masih sangat berfungsi pada 2024 ini.
OPPO Pad Air sudah dibekali dengan chipset Snapdragon 680 dengan GPU Adreno 610 dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal hingga 128 GB.
Baca juga: Turun Harga Januari 2024, iPhone 12 Dapat Potongan 25 Persen di iBox, Cek Spesifikasinya
Apabila dirasa kurang untuk menyimpan segala jenis ukuran file, pengguna juga bisa menambahkan penyimpanan eksternal karena hp ini sudah dilengkapi dengan slot microSD hingga 512 GB.
Tablet ini juga sangat tipis dan terlihat desain yang sangat elegan yang berukuran 245.98 x 154.84 x 6.94 mm dengan berat mencapai 440 gram.
Layar yang diusung dari tab ini yakni menggunakan IPS LCD dengan ukuran 10,36 inci (2000 x 1200 piksel) dengan refresh rate 60 Hz.
Rasio dari layar yang terbentang tersebut 83,5% dan tingkat kecerahan hingga 360 nits hingga membantu pengguna menggunakan tab ini di kondisi luar ruangan.
Baca juga: Turun Harga Awal Tahun 2024, Realme 10 Sekarang Cuma 2 Jutaan
Terkait sektor fotografi, OPPO Pad Air sudah dilengkapi dengan kamera tunggal di bagian bodi belakang yakni 8 MP. Sementara pada bagian layar depan terdapat kamera selfie yakni 5 MP.
Untuk mendukung semua kinerja tab ini, OPPO Pad Air sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 7.100 mAh dan mendukung fitur fast charging 18 W.
Tab ini menawarkan dua varian warna yakni Purple dan Gray. Harga terbaru dari OPPO Pad Air dibanderol Rp3.599.000 untuk varian RAM 4 GB/64 GB.
Lebih murah dari harga awal rilis yakni Rp.3.999.000 atau selisih Rp400.000 untuk pecinta OPPO.(*)