INDONESIATREN.COM - Hadir dipasaran, HP Asus Zenfone 10 membawa keberanian lebih dengan menawarkan berbagai keunggulan pada spesifikasi dan fiturnya.
Bahkan HP Asus Zenfone 10 ini berhasil menyita perhatian publik dengan harga yang terjangkau.
HP Asus Zenfone 10 membawa layar dengan panel berjenis AMOLED berukuran 5,9 inci dan refresh rate 144 Hz.
Resolusi yang ditawarkan HP ini mencapai 1080 x 2400 piksel, kerapatan piksel 446 ppi, dan proteksi layar Corning Gorilla Glass Victus.
Baca juga: Seusai Nonton Debat Capres, Rachel Vennya Ikutan Baper: Beneran Nangis Banget
Asus Zenfone 10 diotaki chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang dipadukan CPU Octa Core dan GPU Adreno 740.
Chipset tersebut dipadukan dua varian RAM yang luas, yakni 8 GB dan 16 GB.
Sementara untuk ruang penyimpannya juga diberikan dua pilihan, yaitu 128 GB dan 512 GB.
Sistem operasi yang dijalankan HP ini berbasis Android 13 yang dilengkapi dengan fingerprint pada bagian samping.
Baca juga: Alam Ganjar Dikabarkan dekat Eca, Ganjar Pranowo Justru Jodohkan Sang Putra dengan Fuji
Di bagian belakang, terdapat kamera utama 50 MP dan 12 MP ultrawide.
Sedangkan di bagian depan terdapat kamera selfie beresolusi 32 MP.
Beralih ke daya, Asus Zenfone 10 ditopang baterai berkapasitas 4300 mAh yang dipadukan dengan pengisian daya cepat 30 W.
Asus Zenfone 10 menawarkan lima varian warna yang dapat dipilih, yaitu Comet White, Eclipse Red, Aurora Green, Midnight Black, dan Starry Blue.
Untuk harganya, Asus Zenfone 10 8/128 GB dijual dengan harga sekitar Rp8.712.000. (*)