Panbers

Ditenagai Chipset Snapdragon 480 Plus 5G, Ini Spesifikasi Hp Nokia G310, Berapa Harganya?

Kamis, 11 Jan 2024 11:49
    Bagikan  
Ditenagai Chipset Snapdragon 480 Plus 5G, Ini Spesifikasi Hp Nokia G310, Berapa Harganya?
Gizmochina

Tampilan Nokia C310 dengan spesifikasi mumpuni yang didukung chipset Snapdragon 480 Plus 5G.

INDONESIATREN.COM - Berikut ini spesifikasi Nokia G310, sebuah hp yang dibekali performa mumpuni untuk menunjang pemakaian sehari-hari.

Android berlabel Nokia G310 telah resmi dirilis pada 24 Agustus 2023.

Hp ini hadir dengan berbagai spesifikasi unggul yang ditawarkannya sehingga cocok dimiliki.

Melansir Gizmochina, ditenagai prosesor Qualcomm SM4350-AC Snapdragon 480 Plus 5G Octa-core, GPU Adreno 619.

Baca juga: Cuma 1 Jutaan, Ini Daftar Game yang Bisa Realme C53 Mainkan, Siap Libas Free Fire dan Mobile Legends!

Layarnya berukuran 6,56 inci sentuh kapasitif dengan jenis IPS LCD yang memberikan resolusi 720 x 1612 piksel.

Untuk kapasitas ruang, penyimpanan internalnya sebesar 128 GB yang didukung RAM 4 GB.

Di bagian kamera, hp ini dibekali tiga lensa di bagian belakang yang terdiri dari 50 MP (lebar), 2 MP (makro), dan 2 MP (kedalaman).

Adapun di bagian depannya, Nokia C310 didukung kamera 8 MP (lebar) yang mendukung swafoto penggunanya.

Baca juga: Isi Baterai Gak Pakai Lama! Cek Spesifikasi Realme GT 240W, Belinya di Sini

Untuk kekuatannnya, Nokia C310 mendapat dukungan dari baterai Li-Po 5000 mAh yang tidak dapat dilepas, fast charging 20W, PD, QC.

Sensor pada hp Nokia ini meliputi sidik jari yang dipasang di samping, akselerometer, dan proximity.

Untuk menunjang konektivitasnya, terdapat beberapa fitur seperti GPS (L1+L5), USB Type-C 2.0, OTG, Wi-Fi, dan Bluetooth 5.1.

Perangkat ini berjalan pada sistem operasi Android 13 yang cukup lancar menjalankan kinerjanya.

Baca juga: Rekomendasi Hp Android Entry Level! Yuk, Intip Spesifikasi Vivo Y77t

Perusahaan menawarkan satu warna pada produk ini yaitu biru. Adapun dimensinya yaitu 165,1 x 75,7 x 8,6 mm dan berat bodi 195,1 gram.

Satu unit Nokia C310 dijual seharga 185 dollar atau sekitar Rp2.878.553. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News