INDONESIATREN.COM - OPPO A55 kini dijual dengan harga diskon sehingga menjadi lebih murah. Hp ini berada di kelas entry level yang menawarkan spesifikasi mumpuni.
Apabila Anda membutuhkan rekomendasi hp Android di kelas entry level dan dijual dengan harga diskon, maka OPPO A55 bisa menjadi solusi.
Hanya dengan bermodalkan 1 jutaan, konsumen sudah bisa memiliki hp Android dengan berbagai fitur menarik yang dibawanya.
Sebelum mengulas harga diskon yang ditawarkan perangkat ini, mari simak terlebih dahulu seperti apa bekal yang diberikan perusahaan untuk produk OPPO A55.
Spesifikasi OPPO A55
Melansir GSM Arena, perangkat ini hadir dengan layar IPS LCD berukuran 6,51 inci yang memberikan resolusi 720 x 1600 piksel dan kerapatan 270 ppi.
Secara tampilannya, hp buatan OPPO ini memiliki dimensi ukuran 163.6 x 75.7 x 8.4 mm dan bobot bodi 193 gram.
Tampilannya dipercantik dengan tiga pilihan warna yang dapat disesuaikan yaitu Rainbow Blue, Starry Black, dan Green.
Di sektor dapur pacu, OPPO A55 mengusung chipset Mediatek MT6765G Helio G35 octa core yang dipadukan dengan sistem operasi Android 11, ColorOS 11.1.
Baca juga: Jadi Saingan Infinix Smart 8, Ini Spesifikasi Lava Yuva 2, Harganya Lebih Murah
Kapasitas ruang yang ditawarkannya meliputi beberapa pilihan yakni 64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM, dan 128GB 6GB RAM.
Beralih pada kameranya, hp OPPO ini hadir dengan tiga lensa di bagian belakang dengan kualitas 50 MP, 2 MP, dan 2 MP.
Sementara itu, di bagian depannya terdapat kamera berlensa tunggal 16 MP dengan fitur HDR yang berguna untuk swafoto.
Baterai yang digunakannya berkapasitas 5000 mAh yang tidak dapat dilepas dengan pengisian cepat 18W.
Harga OPPO A55
Soal harga, pembeli bisa mendapatkan potongan alias diskon dalam membeli OPPO A55. Per Januari 2024, hp ini dijual seharga Rp1.496.000 (RAM 4GB/64 GB) di e-commerce Blibli/Mutiara Flasher. (*)