INDONESIATREN.COM - Awal 2024, pecinta hp disuguhkan oleh hadirnya Vivo Y33s yang rilis pada 2021.
Hp Vivo Y33s tergolong hp entry level, tetapi fitur di dalamnya terasa serupa seperti ponsel kelas flagship.
Dilansir Indonesiatren.com dari GSM Arena, keberadaan sensor sidik jari di samping serta desain bodi yang menawan, ringkas, dan ringan menjadi daya tarik utama hp Vivo Y33s.
Ketahanan baterai terbilang awet dan performa yang sangat baik, sehingga Vivo Y33s adalah pilihan terbaik pada 2024.
Vivo Y33s berdimensi tinggi 164,3 mm, lebar 76,1 mm, dan ketebalan 8 mm, serta berat 182 gram. Desainnya yang ergonomis membuatnya nyaman digenggam dan mudah dibawa pengguna ke mana saja.
Layar smartphone ini menggunakan jenis IPS LCD berukuran 6.58 inci, refresh rate 60 Hz, dan resolusi 1080 x 2408 piksel.
Kejernihan layar ini didukung kerapatan 401 ppi dan rasio 20:9, memberikan pengalaman visual yang memikat.
Bagian depan Vivo Y33s menampilkan poni tetesan air yang menampung kamera selfie beresolusi 16 MP. Kamera ini tidak hanya unggul mengambil foto, tetapi mampu merekam video hingga resolusi 1080p 30 fps.
Baca juga: Penuhi Kebutuhan Gaming, Chipset OPPO A74 Bawa Performa Kencang, Ini Harga Terbaru Januari 2024
Dapur pacu Vivo Y33s ditenagai chipset MediaTek Helio G80. CPU Octa Core yang terdiri dari 2x2,0 GHz Cortex-A75 & 6x1,8 GHz Cortex-A55 memberikan performa tangguh untuk kebutuhan sehari-hari.
Ada pula kartu grafis berjenis Mali G52 MC2 memberikan pengalaman visual yang optimal bagi pengguna.
Chipset tersebut ditopang RAM 8 GB dan memori penyimpanan internal sebesar 128 GB. Luas penyimpanan internal bisa ditambah oleh hadirnya slot microSD.
Sementara sistem operasinya dijalankan Android 11 yang dipercantik tampilan antarmuka FunTouch 11.1.
Vivo Y33s menjamin pengguna untuk tetap aktif sepanjang hari dengan baterai berkapasitas 5000 mAh. Kemampuan pengisian daya cepat 18W dan konektivitas USB Tipe-C 2.0 memberikan kenyamanan ekstra untuk mengisi daya dengan cepat dan efisien.
Smartphone ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan, termasuk Fingerprint samping untuk keamanan ekstra, sensor akselerometer, cahaya, giroskop, dan proksimitas.
Keberadaan Jack audio 3.5mm memberikan kenyamanan bagi pengguna yang masih setia menggunakan earphone kabel.
Dengan segala keunggulannya, harga Vivo Y33s mulai Rp1 jutaan saja di sejumlah marketplace Indonesia.(*)