INDONESIATREN.COM - POCO memiliki HP murah dengan harga mulai dari Rp999 ribu saja, HP tersebut adalah POCO C40.
Kendati harganya murah, HP POCO C40 ini membawa berbagai spesifikasi canggih dan fitur yang menarik.
Keunggulan paling menonjol dari HP murah Rp900 ribuan ini dengan dibekali baterai berkapasitas 6000 mAh.
Dengan baterai tersebut, POCO C40 dapat dipakai selama 86 jam untuk mendengarkan musik, 32 jam untuk menelepom, 20 jam untuk menonton video, dan 17 jam navigasi.
Baca juga: Harga Terbaru Hp Samsung Galaxy S23 Plus, Makin Murah Seusai S24 Series Rilis?
Baterai jumbo tersebut didukung dengan pengisian daya cepat 18 W.
Untuk sektor pacunya, POCO C40 diotaki chipset JLQ JR510 dengan CPU Octa Core berkecepatan 2,0 GHz dan GPU Mali G52.
Chipset tersebut dipadukan dengan dua varian RAM yang terdiri dari 3 GB dan 4 GB.
Sedangkan untuk ruang penyimpanan internalnya terdiri dari dua varian juga, yakni 32 GB dan 64 GB.
Di bagian layar, POCO C40 membawa desain Dot Drop berukuran 6,71 inci dengan resolusi HD Plus dan dilindungi Corning Gorilla Glass.
Pada bagian belakang, terdapat kamera ganda 13 MP dan kamera kedalaman 2 MP.
Sementara dibagian terdapat kamera selfie beresolusi 5 MP.
HP murah ini juga sudah diberikan perlindungan dengan IP52 yang tahan dari percikan air dan debu.
Baca juga: Simak Harga Terbaru Samsung Galaxy S23 Plus Lengkap dengan Spesifikasinya, Makin Murah?
POCO C40 menawarkan tiga varian warna menarik, yaitu POCO Yellow, Coral Green, dan Power Black.
Harga POCO C40
- POCO C40 3/32 GB: Rp999 ribu
- POCO C40 4/64 GB: Rp1,3 juta. (*)