INDONESIATREN.COM - Samsung Galaxy A04s yang rilis di pasar Indonesia pada 2022 seusai seri sebelumnya Samsung Galaxy A04 lalu dengan harga yang terjangkau.
Meski sudah cukup lama, hp ini masih diincar oleh banyak orang karena dibekali spesifikasi mumpuni dengan harga yang terjangkau.
Spesifikasi yang ditawarkan meliputi tiga kamera, prosesor canggih, kapasitas baterai besar. Fitur konektivitas meliputi jaringan 4G, WiFi, Bluetooth dan dual sim card.
Melansir dari laman resminya, hp entry-level ini memiliki dimensi 164.7 x 76.7 x 9.1 mm dengan berat 195 gram.
Dapur Pacu dan RAM
Samsung Galaxy A04s sudah ditenagai oleh chipset Exynos 859 dan didukung GPU Mali-G52.
Tak hanya itu, performa chipset itu dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal hingga 128 GB.
Kamera
Pada sektor fotografi, hp ini sudah memiliki kamera belakang yang sangat mumpuni di kelasnya 50 MP, 2 MP depth camera dan 2 MP makro.
Sementara pada bagian kamera depan sudah beresolusi 13 MP untuk wide.
Layar
Pada layar sudah mengusung panel PLS LCD dengan ukuran 6,7 inci (1080 x 2400 piksel) FHD+.
Layar yang terbentang itu sudah dibekali dengan refresh rate 90 Hz.
Baterai
Baca juga: Intip Fungsi dan Fitur Antarmuka MIUI 14 yang Dipakai Xiaomi Redmi Note 13 Pro 5G
Dari segi daya tahan, hp ini sudah memiliki baterai berkapasitas cukup besar 5000 mAh dengan fitur fast charging 15 W.
Harga
Berdasarkan beberapa marketplace yang dirangkum Indonesia Tren, Samsung Galaxy A04s dibanderol harga Januari 2024 berkisar Rp1,4 jutaan hingga Rp1,8 jutaan.(*)