INDONESIATREN.COM - Produsen smartphone asal China, Tecno telah menggebrak pasar dengan meluncurkan Tecno Pova 3 pada tahun 2022 lalu.
Tecno Pova 3 ini menjadi satu di antara representasi terbaru dari kalas mid-range dengan menyuguhkan berbagai keunggulan terutama baterai dan performa gahar yang diusungnya.
Tecno Pova 3 menonjolkan kapasitas baterai jumbo yang menjadi daya tarik utama bagi pengguna yang menginginkan daya tahan lama.
Dengan kemampuan baterai sebesar 7000 mAh, hp ini menjanjikan pengalaman pengguna yang bebas khawatir tentang kehabisan daya, bahkan dalam penggunaan yang intensif sekalipun.
Baca juga: Heboh, Dua Orang Pemuda Jambret Tas Milik Sopir Mobil Bak di Kawasan Tanjung Priok
Untuk mempercepat proses pengisian daya, Tecno membekali Pova 3 dengan fitur fast charging 33 watt.
Berbicara tentang desain, Tecno Pova 3 hadir dengan layar IPS LCD berukuran luas yaitu 6.9 inci.
Beresolusi Full HD Plus dan refresh rate 90Hz memberikan pengalaman visual yang lebih responsif.
Sementara pada sektor kameranya, Tecno Pova 3 menghadirkan konfigurasi yang komprehensif di bagian belakang.
Baca juga: Masih Dibuat Penasaran oleh Samsung Galaxy A21s yang Hadir 4 Tahun Lalu, Ternyata Ini Rahasianya
Kamera utama dengan resolusi 50 MP menjadi andalan, didukung oleh depth sensor 2 MP, dan kamera AI.
Berbagai fitur fotografi canggih seperti mode malam, pemotretan AI, dan pemotretan makro akan menambah variasi dan kualitas hasil foto pengguna.
Terdapat lubang kamera di sisi tengah atas layar, yang berfungsi sebagai rumah bagi kamera selfie 8 MP.
Desain layar penuh ini memberikan tampilan yang immersive, cocok untuk kebutuhan hiburan dan produktivitas sehari-hari.
Baca juga: Intip Prediksi Harga Hp Xiaomi Redmi Note 13 4G Beserta Spesifikasi Singkatnya Biar Gak Penasaran
Adapun dapur pacunya ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G88 dengan fabrikasi 12 nanometer, yang memang mendapatkan peningkatan signifikan dari pendahulunya.
Chipset ini memberikan keseimbangan yang baik antara efisiensi day dan kinerja grafis.
Pada sisi memori, Tecno Pova 3 memiliki RAM 6 GB yang dapat diperluas secara virtual hingga 5GB.
Penyimpanan internal sebesar 128 GB dengan menghadirkan RAM 4GB/64 GB menghadirkan ketersedian di Indonesia.
Sistem operasi Android 12 menjadi basis untuk menjalankan antarmuka HiOS, memberikan pengguna akses ke berbagai fitur dan peningkatan keamanan terbaru.
Dengan dukungan speaker ganda di bagian bawah dan atas, Pova 3 menghadirkan kualitas audio stereo DIS untuk pengalaman multimedia yang lebih memukau.
Tecno Pova 3 hadir dalam tiga pilihan warna yang menarik, yakni Electric Blue, Tech Silver, dan Eco Black.
Desainnya yang elegan dan variasi warna membuat ponsel ini cocok untuk berbagai selera pengguna.
Mengenai harganya, Tecno Pova 3 saat ini dapat dibeli dengan harga sekitar Rp1,6 jutaan, menjadikannya sebagai opsi yang sangat terjangkau di kelasnya. (*)