Panbers

Butuh Tablet Berkualitas? Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 Cocok Jadi pilihan, Ini Spesifikasi dan Harganya

Jumat, 26 Jan 2024 09:10
    Bagikan  
Butuh Tablet Berkualitas? Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 Cocok Jadi pilihan, Ini Spesifikasi dan Harganya
Gizmochina

Tampilan tablet Lenovo Tab P11 Pro Gen 2. Simak spesifikasi dan harganya di sini.

INDONESIATREN.COM - Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 merupakan sebuah tablet yang resmi dirilis pada 1 September 2022 dengan spesifikasi mumpuni.

Apabila Anda membutuhkan tablet yang digunakan untuk menunjang kebutuhan sehari-hari, maka Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 cocok jadi pilihan.

Melansir GSM Arena, spesifikasi Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 hadir dengan dimensi 263.7 x 166.7 x 6.8 mm dan bobot 480 gram.

Tablet buatan Lenovo ini mendukung Stylus (magnetik) dan Nano-SIM.

Baca juga: Yuk, Intip Bocoran Harga Hp Xiaomi Redmi Note 13 Pro 4G, Punya Spek Gaming Kelas Atas, Cuma 5 Jutaan Doang?

Bodinya dibangun dengan bagian depan kaca, bingkai aluminium, dan bagian belakang aluminium yang cukup kokoh.

Di sektor dapur pacu, Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 ditenagai prosesor MediaTek Kompanio 1300T Octa-core GPU Mali-G77 MC9.

Tablet ini hadir dengan layar sentuh kapasitif jenis OLED yang berukuran 11,2 inci dan resolusi 1536 x 2560 piksel.

Sementara itu, tablet ini memiliki speaker stereo yang terdiri dari empat speaker.

Baca juga: Cek Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi Note 13 Pro 4G, Punya Performa Gagah, Fitur Berlimpah

Soal fotografi, terdapat kamera ganda di bagian belakang dengan konfigurasi 13 MP (lebar) sedangkan di bagian depan juga terdapat kamera tunggal 8 MP.

Adapula beberapa fitur sensor pada Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 seperti accelerometer, gyro, proximity, dan compass.

Untuk urusan baterai, tablet ini ditenagai jenis Li-Po 8200 mAh yang tidak dapat dilepas dengan pemgisian cepat 20W, Quick Charge 3.0.

Tablet yang berjalan pada sistem operasi Android 12 ini tersedia dalam warna seperti Storm Grey dan Oat.

Baca juga: OPPO A55 Punya Kamera 50 MP dan Baterai Kapasitas Jumbo, Cuma 1 Jutaan?

Soal kapasitas ruang, Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 dikemas dengan pilihan RAM 4 GB, 6 GB, 8 GB sedangkan penyimpanan internal tetap 128 GB, 256 GB.
J

Penyimpanan tersebut tentunya bisa ditingkatkan dengan microSDXC (dedicated slot).

Bicara soal harga, tablet Lenovo Tab P11 Pro Gen 2 dijual 500 dollar atau sekitar 7,9 jutaan. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Trending Hari Ini

  1. Info Lowongan Kerja