INDONESIATREN - Para penggemar hypercar, tentunya sangat mengenal brand asal Prancis Bugatti.
Informasinya, saat ini, Bugatti Automobiles mengkaji kehadiran model Sport Utitliy Vehicle (SUV) bertenaga super monster, Bugatti Centurion.
Rencana Bugatti Automobiles merilis SUV tersebut karena beberapa kompetitornya, semisal Lamborghini Automobile, Ferrari SpA, dan Porsche AG, punya varian itu.
Seandainya rilis, seperti apa kedahsyatan Bugatti Centurion?
Baca juga: Penuhi Kebutuhan Pangan Warga Cirebon, Bulog Salurkan Puluhan Ribu Ton Beras SPHP
Mengutip carscoops.com, seperti produk lainnya, di antaranya, Bugatti Chiron, kabarnya, Bugatti Centurion pun bertenaga luar biasa. Bahkan, super monster.
Bocorannya, Bugatti Automobiles menempatkan engine W12 Turbo yang terintegrasi dengan Rimac's Electric Motor, bukan W16 seperti yang tersemat pada Bugatti Chiron.
Konon, berdasarkan hasil pengkajian, penggabungan engne W12 Turbo dan Rimac's Electric Motor menghasilkan daya yang sangat menakjubkan dan super dahsyat. Yakni mencapai 2.150 horse power.
Tidak hanya tenaganya yang luar biasa dahsyat, Bugatti Centurion pun tampil seksi, elegan, dan luxury. Tampak depannya tidak mengalami banyak perubahan, seperti hypercar kerabatnya.
Baca juga: Toyota Gelar Uji Coba, Siap-siap Tunggu Kehadiran Model Hidrogen
Misalnya, headlight LED yang identik dan ikonik.
Namun, karena segmen SUV, Bugatti Centurion, yang ditopang teknologi pengerman bersistem calipers, lebih tinggi daripada beberapa pendahulunya.
Sayangnya, Bugatti Automobiles belum mengungkap kapan proses produksi dan kehadiran Bugatti Centurion terealisasi. Jadi, kita tunggu kehadirannya. (*)