INDONESIATREN.COM - HP terbaru Xiaomi yakni Redmi Note 13 5G telah resmi meluncur di China dan kini sedang dalam persiapan untuk peluncuran global.
Kabarnya, terdapat pembaruan terkini pada HP ini yaitu adanya sertifikasi dari Otoritas Regulasi Pemerintah Telekomunikasi dan Digital (TDRA) Uni Emirat Arab, sehingga memperkuat kehadirannya di arena teknologi modern ini.
Melansir dari Gizmochina, Xiaomi Redmi Note 13 5G telah mendapat stempel persetujuan TDRA dilengkapi dengan nomor registrasi peralatan 'ER26259/23' dan nomor model '2312DRAABG'.
Adapun sebelumnya, produk Xiaomi ini telah muncul di berbagai database sertifikasi regional termasuk NBTC Thailand, IMDA Singapura, dan FCC.
Selain itu, Redmi Note 13 5G juga telah mendapatkan tempat di India berkat sertifikasi BIS, meski nomor modelnya berbeda.
Xiaomi telah menghadirkan HP terbaru ini di tengah persaingan ketat dengan para kompetitor lain. Adapun spesifikasi yang dimiliki Redmi Note 13 5G sangat mumpuni.
Xiaomi Redmi Note 13 5G menawarkan layar AMOLED 6,67 inci, memberikan resolusi Full HD+ 1080 × 2400 piksel, dan dengan kecepatan refreshbrate 120Hz yang cukup tinggi.
Untuk urusan dapur pacu, Xiaomi Redmi Note 13 5G didukung oleh SoC MediaTek Dimensity 6080 yang dikolaborasikan dengan GPU Mali G57.
Ruang penyimpanannya cukup lega yaitu berkisar dari 128GB hingga 256GB UFS 2.2 dan dapat diperluas melalui kartu microSD tambahan.
Sementara untuk ram-nya sendiri HP Xiaomi Redmi Note 13 5G dilengkapi oleh beberapa pilihan yang meliputi 6 GB, 8 GB, atau 12 GB tergantung kebutuhan penggunanya.
Performa HP ini juga didukung oleh sistem operasi yang berjalan pada MIUI 14 berbasis Android 13.
HP Xiaomi Redmi Note 13 5G juga dibekali kamera yang sangat gahar dengan kualitas 100MP dan 2MP di belakang, sedangkan di bagian depannya terdapat kamera selfie 16MP.
Baca juga: Fast Charging 66W Super Ngebut, HP Huawei Nova 11 SE Mampu Mengisi Daya Full dalam Waktu Singkat
Terakhir, utuk urusan baterai perangkat buatan Xiaomi ini mengusung kapasitas sebesar 5000 mAh dengan fast charging 33W. (*)