KRYD Akhir Pekan di Kota Sukabumi, Belasan Sepeda Motor Ber-knalpot Brong Diamankan Polisi

Minggu, 23 Jun 2024 19:14
    Bagikan  
KRYD Akhir Pekan di Kota Sukabumi, Belasan Sepeda Motor Ber-knalpot Brong Diamankan Polisi
Instagram @polres_sukabumikota.

KRYD petugas Polres Sukabumi Kota pada Sabtu, 22 Juni 2024, malam di Kota Sukabumi

INDONESIATREN.COMBelasan sepeda motor yang menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi alias dimodifikasi, atau knalpot brong, pada Sabtu, 22 Juni 2024, malam terjaring kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) petugas Polres Sukabumi Kota.

Dikutip dari akun Instagram Humas Polres Sukabumi Kota, @polres_sukabumikota, Minggu, 23 Juni 2024, KRYD itu dilaksanakan petugas Polres Sukabumi Kota di Jalan Ahmad Yani, Cikole, Kota Sukabumi.

Baca juga: Gunakan Knalpot Brong, 19 Sepeda Motor di Sukabumi Diamankan Polisi


KRYD akhir pekan ini sudah menjadi agenda rutin Polres Sukabumi Kota, guna menjaga kondusivitas Kota Sukabumi. Pada Sabtu pekan lalu, 15 Juni 2024, KRYD dilaksanakan bersama oleh Polres Sukabumi Kota dan Subdenpom III/1-2 Sukabumi, serta dipimpin langsung oleh Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo,.

Saat itu, petugas mengamankan empat unit sepeda motor yang juga menggunakan knalpot brong. Petugas juga mengamankan empat pemuda berinisial E, S, D, dan D yang tengah nongkrong di Jalan Lingkar Selatan, Warudoyong, Kota Sukabumi.

Ketika diamankan petugas, dari tangan keempat pemuda itu disita dua bilah senjata tajam jenis golok, sebuah kunci letter T, dan tiga unit sepeda motor.

Baca juga: Pakai Knalpot Brong, 29 Sepeda Motor Diamankan Polres Sukabumi Kota

Selanjutnya, keempat pemuda itu beserta barang bukti dibawa untuk keperluan pemeriksaan ke Polsek Warodoyong.

Kepada wartawan, Minggu, 16 Juni 2024, melalui Kasi Humas, Iptu Pol. Astuti Setyaningsih, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo, saat itu mengatakan, patroli tim gabungan tersebut merupakan bagian dari KRYD,  guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di Kota Sukabumi.

“Memang betul, tadi malam (Sabtu, 15 Juni 2024), Polres Sukabumi Kota bekerjasama dengan Subdenpom III/1-2 Sukabumi menggelar KRYD (kegiatan rutin yang dtingkatkan) akhir pekan, dengan melakukan patroli ke beberapa lokasi yang berpotensi timbul gangguan kamtibmas,” ujar Astuti. (*)  

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Tags
ramcek

Berita Terbaru

Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Gelar Doa Lintas Agama Secara Virtual
Jumat Berkah Jelang Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Gelar Jalan Santai dan Senam Bersama
Jelang Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Sukabumi Kunjungi 3 Anggota yang Sedang Sakit
Kasus Teguk Minuman Beralkohol Kadar 70 Persen di Cisaat Sukabumi: Tiga Pemuda Meninggal Dunia
Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Kota Tanam Serentak 1.100 Bibit Pohon
Cegah Stunting, Polres Sukabumi Bersama IDI dan Dinkes Berikan Makanan Bagi 400 Anak
Gelar Baksos Serentak, Polres Sukabumi Kota Distribusikan 2.800 Paket Sembako
Gelar Baksos Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Bagikan 2.500 Paket Sembako
Teguk Minuman Beralkohol Kadar 70 Persen, Pemuda 25 Tahun di Cisaat Sukabumi Meninggal Dunia
Aksi Peduli Polsek Cikole: Kerja Bakti Bersihkan Puing-Puing Bekas Kebakaran Rumah Warga di Sukabumi
Anjangsana Jelang Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sukabumi Kota Berikan Bansos dan Tali Asih
Jalan Kabupaten Longsor, Aktivitas Warga di 2 Kecamatan dan 3 Desa di Sukabumi Terancam Lumpuh Total
Jalan Alternatif di Pasir Jati Sukabumi Longsor, Arus Lalulintas Caringin-Cibadak PP Dialihkan
Respon Demo Mahasiswa Papua Soal Dugaan TPPU Plt Bupati Mimika, Kejagung Akan Teruskan ke Kejati Papua
Aksi Humanis Kapolres Sukabumi Kota: Kunjungi dan Bantu Warga Korban Kebakaran di Subangjaya
2 Bulan Sebelum Tengkorak Ditemukan, Warga Kampung Cioray Sukabumi Diteror Lalat Hijau
Kasus Penemuan Tengkorak di Sukabumi: Identitas Masih Gelap, Ada Uang Kertas di Celana
Jelang Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Sukabumi Kota Resmikan 3 Rumah Layak Huni
Cegah Praktek Judi Online, Kapolres Sukabumi Periksa Mendadak HP Personil Usai Apel Pagi
Tengkorak Manusia Ditemukan di Kampung Cioray Sukabumi, Diduga Berjenis Kelamin Perempuan