INDONESIATREN.COM - Sebuah video viral memperlihatkan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Semarang menyelamatkan seorang pemancing yang terjebak di sungai saat sedang banjir bandang.
Informasi yang dihimpun, semula ada dua orang pemancing, yakni Alfin Aldi Saputra dan Aldo, warga Krajan Bergas Kidul yang sedang memancing di sungai dekat Klenteng Ambarawa.
Tiba-tiba sungai meluap yang mengakibatkan banjir bandang. Sayangnya salah seorang pemancing terjebak.
Baca juga: Viral! Driver Ojol di Jakarta Utara jadi Korban Hipnotis, Antar Penumpang, HP dan Motor Raib
Aldo berhasil menyelamatkan diri sementara Alfin terjebak di atas batu di tengah sungai saat banjir bandang.
Dikutip dari instagram @damkarkab.semarang, peristiwa itu terjadi pada Selasa, 28 November 2023 dan diunggah pada Rabu, 29 November 2023.
Ada satu petugas yang turun dari jembatan untuk menyelamatkan remaja yang terjebak dari banjir tersebut.
Korban yang cukup jauh dari jangkauan petugas damkar cukup membuat upaya penyelamatan terkendala.
Aksi berani yang dilakukan petugas damkar tersebut menuai pujian dari warganet.
"Damkar emang paling gercep," ujar akun @uswahdani.
"Astaghfirullah.. sehat selalu bapak bapak damkar, barakallah yaaa," kata akun @melina.melino.
"Respect pak damkar, semoga selalu dlm lindungan-Nya dlm mnjlnkn tugas," ujar akun @ersa.profes_.