INDONESIATREN.COM - Buruh berdemonstrasi di Kawasan Industri EJIP Cikarang, Kabupaten Bekasi, menimbulkan kemacetan parah pada Kamis, 30 November 2023.
Kemacetan ini memicu kericuhan antara demonstran dan seorang sopir truk yang melintas ke wilayah tersebut.
Awalnya, si sopir meluapkan emosinya kepada demonstran, karena tidak melanjutkan perjalanan.
"Terima kasih ya bang sudah bikin macet, sukses dah," kata si sopir kepada demonstran dikutip Indonesia Tren dari akun Instagram @kabarnegri pada Kamis, 30 November 2023.
Baca juga: Demo di Cikarang Bekasi Berujung Masalah: Pengunjuk Rasa Amuk Mobil Truk dan Sopirnya
Sejumlah demonstran tampak tidak terima oleh perkataan si sopir truk. Oleh sebab itu, mereka memberikan pelajaran kepada si sopir.
Mobil truk si sopir mendapatkan serangan dari sejumlah benda-benda yang dialamatkan oleh demonstran.
Bahkan, si sopir harus menerima kenyataan bahwa tubuhnya diduga terkena penganiayaan dari buruh.
Beruntung, anggota polisi dari Polsek Cikarang Selatan tiba di lokasi.
Baca juga: Polisi Beberkan Kronologi Mobil Ugal-ugalan Tabrak Pemotor dan Kios Buah di Sukaraja Sukabumi
Anggota kepolisian pun segera mengamankan sang sopir dan kernet mobil truk.
"Tandain tuh yg lempat beton besar ke kaca. Niat bgt pengen ngrusak herann," tulis akun @dr.rafisungkar.
"Jangan mau damai," imbuh @ramlikenahack.
"To*lo*l," kata @slametesa20.(*)