INDONESIATREN.COM - Viral video emak-emak di Aceh meminta pengungsi Rohingya pindah dari desa mereka.
Dilansir Indonesia Tren dari Instagram @kabarnegri, peristiwa itu terjadi di Desa Balohan, Sabang, Aceh pada Senin, 4 Desember 2023.
Tampak pengungsi Rohingya sedang berada di hamparan lapang yang luas tanpa atap.
Kemudian, ada dua orang emak-emak datang menghampiri pengungsi Rohingya naik ke mobil.
Dua emak-emak itu mengatakan para pengungsi Rohingya pergi dari desa itu.
"Naik mobil," ucap emak-emak.
Meskipun sudah diminta untuk naik ke mobil, tetapi para pengungsi mengabaikan omongan mereka.
Dalam video, tidak hanya emak-emak saja yang meminta pengungsi Rohingya cepat pindah, tetapi juga banyak orang.
Baca juga: Berikut Sederet Manfaat Brokoli, Sayuran dengan Segudang Nutrisi yang Baik Bagi Kesehatan Tubuh
Tampak, dalam video ada juga bapak-bapk yang menyuruh pergi sambil memperagakan bahwa disini tidak rumah untuk mereka.
"Inilah yang dimaksud disebut sosiolog bisa memicu kekacauan dan mempertegas gesekan antara warga di masa depan jika rohingya dibiarkan di Indonesia khususnya di Aceh," tulis keterangan akun.
Dalam video yang diposting oleh akun instagram tersebut banyak komentar oleh netizen.
"Baru singgah udah nyaman, gimana kalo menetap sebulan dua bulan, yaudah deh jadi dableg ga mau di pindah," tulis akun @lindasobah.
Baca juga: Raffi Ahmad Ungkap Alasan Tak Hadir di Pernikahan BCL dan Tiko Aryawardhana
"Mau kasih tau saja, kalau di kampung mereka itu tempeleng dan rotan itu sudah biasa makan sehari-hari mereka... jadi kalau berdebat mulut, ente kalah," ujar akun @loukie.
"Harus di cari perantara nya soalnya mereka naik kapal bayar dan di iming iming di janjikan hidup enak di Indonesia," kata akun @pencinta_momk.
"Maaf...pemerintah lagi sibuk... gak sempet ngurus kaya gini," ujar akun @firmansetiawan557.
"Di pulangkan saja jgn nambah persoalan," ujar akun @ariyulianti25.(*)